10 Jenis Tabungan BCA Dan Keuntungan Menabungnya
Kamu mau buka rekening tabungan di bank BCA? Sebaiknya, kenali dulu nih jenis-jenis tabungan BCA beserta syarat dan keuntungan yang akan kamu dapatkan jika memilikinya.
Tabungan BCA terdiri dari beberapa jenis sesuai dengan kebutuhan keuangan masyarakat dalam mencapai tujuan finansialnya. Sedikitnya, hingga saat ini terdapat 11 jenis tabungan BCA yang ditawarkan. Untuk tahu lebih jauh, simak terus informasi selengkapnya dalam ulasan berikut ini.
Baca Juga:
Jenis Tabungan BCA dan Keuntungannya | hashmicro.comBank Central Asia (BCA) adalah bank swasta terbesar yang memiliki jaringan cukup luas di Indonesia. Hingga tak heran, kantor cabang maupun mesin ATM BCA bisa dengan mudah dijumpai di kota-kota di seluruh wilayah Indonesia.
Untuk bisa menabung di BCA, pastikan kamu telah memiliki rekening dengan memilih salah satu jenis tabungan BCA sesuai dengan kebutuhan dan tujuan keuanganmu.
Dengan memiliki rekening tabungan BCA, kamu dapat dengan mudah menyimpan uang di bank ini. Selain itu, kamu juga akan mendapatkan sejumlah fasilitas seperti kartu ATM, mobile banking, internet banking, dan lainnya.
Adanya fasilitas tersebut akan memudahkan kamu dalam melakukan berbagai aktivitas perbankan seperti setor atau tarik tunai tunai, transfer uang, melakukan pembayaran digital dan lain sebagainya.
Berikut ini adalah beberapa jenis tabungan BCA serta keunggulan dan syarat-syarat pengajuan yang perlu kamu persiapkan.
1. Tahapan BCA
Jenis tabungan BCA yang pertama yaitu Tahapan BCA (Tabungan Hari Depan). Tahapan BCA dilengkapi dengan mobile banking yang bisa di akses menggunakan aplikasi BCA mobile.
Selain itu jenis tabungan BCA yang satu ini juga akan memberikan fasilitas Paspor BCA yang berfungsi sebagai kartu debit, ATM dan tunai. Untuk membuka tabungan Tahapan BCA, kamu cukup menyiapkan setoran awal mulai dari Rp 500 ribu.
Calon nasabah yang ingin membuka rekening Tahapan BCA akan diberikan 3 pilihan kartu Paspor BCA yang terdiri dari Paspor blue debit, Paspor gold debit, dan Paspor platinum debit dengan transaksi debit dan limit yang berbeda-beda. Berikut perbedaan dari ketiga jenis kartu Tahapan BCA.
BlueGoldPlatinumLimit DebitRp 50 jutaRp 75 jutaRp 100 jutaLimit Transfer antar BCARp 50 jutaRp 75 jutaRp 100 jutaLimit transfer antar bankRp 15 jutaRp 20 jutaRp 25 jutaLimit tarik tunaiRp 10 jutaRp 10 jutaRp 10 jutaLimit setor tunaiRp 50 jutaRp 80 jutaRp 100 jutaBiaya admin/ bulanRp 14 ribuRp 16 ribuRp 19 ribuBiaya pembuatan kartuRp 10 ribuRp 15 ribuRp 20 ribuBeberapa persyaratan dan ketentuan untuk membuka rekening tabungan Tahapan BCA adalah sebagai berikut.
* Calon nasabah perorangan
* WNI (menggunakan KTP/Paspor) dan WNA (KITAS/KITAP)
* Berusia minimal 12 tahun dan maksimal 65 tahun
* Bukan merupakan wajib pajak di negara lain
* Mengisi formulir pembukaan rekening & menandatanganinya
* Melengkapi dokumen: fotokopi identitas diri & NPWP
Baca Juga:
2. Tahapan Xpresi
Jenis tabungan BCA selanjutnya adalah Tahapan Xpresi. Tabungan Hari Depan Xpresi merupakan produk tabungan BCA yang diperuntukkan bagi para kaum muda dengan berbagai desain menarik.
Tahapan Xpresi ini juga dilengkapi dengan fasilitas mobile banking dan kartu paspor BCA Blue untuk memudahkan berbagai transaksi debit yang dilakukan.
Untuk membuka tabungan Tahapan Xpresi, kamu cukup menyiapkan setoran awal sebesar Rp 50.000. Adapun limit dan biaya transaksi tabungan Tahapan Xpresi ialah sebagai berikut.
Limit DebitRp 25 jutaLimit Transfer antar BCARp 25 jutaLimit transfer antar bankRp 10 jutaLimit tarik tunaiRp 7 jutaLimit setor tunaiRp 30 jutaBiaya admin/ bulanRp 7.500Biaya pembuatan kartuRp 25 ribuAdapun beberapa persyaratan dan ketentuan untuk membuka rekening tabungan Tahapan Expresi BCA adalah sebagai berikut.
* Calon nasabah perorangan
* Warga Negara Indonesia (WNI)
* Berusia minimal 12 tahun dan maksimal 65 tahun
* Bukan merupakan wajib pajak di negara lain
* Mengisi formulir pembukaan rekening & menandatanganinya
* Melengkapi dokumen: fotokopi identitas diri & NPWP (opsional)
3. Tahapan Gold
Jenis tabungan BCA selanjutnya yang bisa jadi pilihan adalah Tabungan Masa Depan Gold atau Tahapan Gold BCA. Jenis tabungan BCA yang satu ini diperuntukkan bagi mereka pelaku usaha atau pebisnis.
Tahapan Gold akan memberikan kemudahan bagi kamu dalam menjaga kelancaran serta kredibilitas transaksi dalam bisnismu. Bahkan kamu bisa melakukan transaksi selama 24 jam dari mana saja dan kapan saja.
Tahapan Gold juga akan memberikan fasilitas layanan ATS (Automatic Transfer System) serta mutasi rekening yang lebih komplit. Untuk membuka tabungan Tahapan Gold, kamu perlu menyiapkan setoran awal mulai dari Rp 10 juta.
Sama seperti Tahapan BCA, Tahapan Gold juga memberikan tiga pilihan kartu Paspor BCA bagi calon nasabah yang terdiri dari Paspor blue debit, Paspor gold debit, dan Paspor platinum. Adapun limit dan biaya transaksi tabungan Tahapan Xpresi ialah sebagai berikut.
BlueGoldPlatinumLimit DebitRp 50 jutaRp 75 jutaRp 100 jutaLimit Transfer antar BCARp 50 jutaRp 75 jutaRp 100 jutaLimit transfer antar bankRp 15 jutaRp 20 jutaRp 25 jutaLimit tarik tunaiRp 10 jutaRp 10 jutaRp 10 jutaLimit setor tunaiRp 50 jutaRp 80 jutaRp 100 jutaBiaya admin/ bulanRp 14 ribuRp 16 ribuRp 19 ribuBiaya pembuatan kartuRp 10 ribuRp 15 ribuRp 20 ribuAdapun beberapa persyaratan dan ketentuan untuk membuka rekening tabungan Tahapan Gold BCA adalah sebagai berikut.
* Calon nasabah perorangan (individu bisnis)
* WNI (menggunakan KTP/Paspor) dan WNA (KITAS/KITAP)
* Berusia minimal 12 tahun dan maksimal 65 tahun
* Mengisi formulir pembukaan rekening & menandatanganinya
* Melengkapi dokumen seperti identitas diri dan NPWP (untuk WNI)
4. Tahapan Berjangka
Tahapan berjangka adalah produk tabungan diperuntukkan bagi perorangan yang mewajibkan setoran rutin berdasarkan jumlah dan periode tertentu. Tabungan ini cocok bagi kamu yang ingin memiliki tabungan sekaligus sebagai instrumen investasi dan juga bisa mengcover asuransi jiwa.
Seperti namanya, Tahapan Berjangka merupakan tabungan dengan jangka waktu tertentu mulai dari 12 bulan hingga 240 bulan. Dana yang ada di tabungan tidak diperkenankan untuk di tarik sebelum jatuh tempo.
Dengan begitu, akan memudahkan kamu dalam mengelola dan mencapai tujuan keuangan. Selain itu, salah satu keuntungan memiliki produk tahapan berjangka adalah bebas biaya administrasi bulanan, transaksi setoran, gagal debit, premi asuransi, hingga penutupan tabungan karena nasabah meninggal.
Namun, kamu akan dikenakan biaya jika mencetak mutasi di cabang ssuai dengan ketentuan dan biaya penutupan rekening sebelum jangka waktu selesai yaitu sebesar 1% dari saldo akhir yang dimiliki.
Persyaratan dan ketentuan untuk membuka rekening tabungan Tahapan Berjangka BCA adalah sebagai berikut.
* Calon nasabah perorangan
* Warga Negara Indonesia (WNI)
* Berusia minimal 12 tahun dan maksimal 60 tahun
* Memiliki produk Tahapan, Tahapan Gold, Xpresi atau Tapres BCA
* Mengisi formulir pembukaan rekening & menandatanganinya
* Melengkapi dokumen: fotokopi identitas diri & NPWP (opsional)
5. Tapres BCA
Jenis tabungan BCA selanjutnya yaitu Tapres atau tabungan prestasi BCA. Tapres memungkinkan kamu untuk memiliki tabungan tanpa harus punya buku tabungan, menariknya tabungan ini juga menawarkan suku bunga lebih.
Untuk membuka tabungan prestasi BCA, kamu perlu menyiapkan setoran awal mulai dari Rp 5 juta. Adapun limit dan biaya transaksi tabungan Tapres BCA ialah sebagai berikut.
Limit DebitRp 75 jutaLimit Transfer antar BCARp 75 jutaLimit transfer antar bankRp 20 jutaLimit tarik tunaiRp 10 jutaLimit setor tunaiRp 80 jutaBiaya admin/ bulanRp 17 ribuBiaya pembuatan kartuRp 15 ribuPersyaratan dan ketentuan untuk membuka rekening tabungan Tahapan Berjangka BCA adalah sebagai berikut.
* Calon nasabah perorangan
* WNI (menggunakan KTP/Paspor) dan WNA (KITAS/KITAP)
* Berusia minimal 17 tahun
* Mengisi formulir pembukaan rekening & menandatanganinya
* Melengkapi dokumen: fotokopi identitas diri, NPWP dan buku tahapan lama.
6. SimPel
Jenis tabungan BCA selanjutnya yaitu Simpel atau simpanan pelajar. Produk tabungan yang satu ini diperuntukkan bagi mereka para pelajar yang berusia kurang dari 17 tahun.
Simpanan pelajar diterbitkan dengan tujuan agar pelajar bisa menumbuhkan disiplin menabung dan mengenal perbankan sejak dini. Beberapa keuntungan dari jenis tabungan ini yaitu bebas biaya administrasi bulanan, biaya penggantian kartu dan biaya cetak mutasi.
Selain itu, untuk membuka tabungan simpanan pelajar, hanya perlu menyiapkan setoran awal sebesar Rp 5.000. Adapun beberapa limit dan biaya transaksi tabungan SimPel ialah sebagai berikut.
Limit penarikan tunaiRp 7 juta /hariLimit Transfer antar BCARp 25 juta /hariBiaya pasifRp 1.000 /bulanBiaya debit ke-5Rp 2.500 /transaksiPersyaratan dan ketentuan untuk membuka rekening tabungan Simpanan Pelajar BCA adalah sebagai berikut.
* Calon nasabah perorangan
* Warga Negara Indonesia (WNI)
* Berusia
* Mengisi formulir pembukaan rekening & menandatanganinya
* Melengkapi dokumen: Kartu identitas orang tua, NPWP orang tua, kartu identitas/kartu keluarga/akte kelahiran anak dan surat pernyataan orang tua.
7. TabunganKu
TabunganKu adalah produk tabungan BCA yang diperuntukkan bagi perorangan dengan syarat mudah. Jenis tabungan BCA ini diterbitkan dengan tujuan menumbuhkan budaya menabung.
Beberapa keuntungan memiliki tabunganKu yaitu bebas biaya administrasi bulanan, biaya penggantian buku dan kartu. Untuk membuka produk tabungan ini hanya perlu menyiapkan setoran awal sebesar Rp 20.000. Adapun beberapa limit dan biaya transaksi TabunganKu ialah sebagai berikut.
Limit penarikan tunaiRp 7 jutaLimit Transfer antar BCARp 25 jutaLimit setoran tunaiRp 15 jutaBiaya tutup rekeningRp 20 ribuBiaya pasifRp 2.000 /bulanBiaya debit ke-5Rp 2.500 /transaksiPersyaratan dan ketentuan untuk membuka rekening tabungan Simpanan Pelajar BCA adalah sebagai berikut.
* Calon nasabah perorangan
* Warga Negara Indonesia (WNI)
* Berusia minimal 12 tahun dan maksimal 60 tahun
* Mengisi formulir pembukaan rekening & menandatanganinya
* Melengkapi dokumen: Kartu identitas & NPWP
8. BCA Dollar
Tabungan BCA Dollar adalah produk tabungan yang diperuntukkan bagi nasabah yang ingin menabung dan memiliki kebutuhan untuk melakukan transaksi menggunakan mata uang asing (USD & SGD).
Setoran awal pembukaan rekening tabungan BCA Dollar yaitu mulai dari USD100 atau SGD200. Adapun beberapa persyaratan dan ketentuan untuk membuka tabungan BCA Dollar adalah sebagai berikut.
* Calon nasabah perorangan
* WNI (menggunakan KTP/Paspor) dan WNA (KITAS/KITAP)
* Berusia minimal 21 tahun
* Mengisi formulir pembukaan rekening & menandatanganinya
* Melengkapi dokumen: Kartu Identitas dan NPWP.
9. Deposito Berjangka BCA
Bagi nasabah yang ingin memiliki investasi melalui tabungan di bank, deposito berjangka BCA bisa menjadi opsi yang tepat. Kamu akan diuntungkan dengan pilihan jangka waktu yang fleksibel dan mata uang yang tersedia dalam 9 mata uang.
Deposito berjangka BCA juga menawarkan bunga yang cukup kompetitif. Bunga deposito yang diperoleh juga bisa langsung di transfer ke tabungan atau giro. Tidak hanya itu, produk deposito BCA ini juga bisa menjadi jaminan kredit.
Setoran awal pembukaan deposito BCA disesuaikan dengan mata uang yang di pilih. Untuk persyaratan dan ketentuan membuka deposito berjangka BCA adalah sebagai berikut.
* Calon nasabah perorangan atau badan
* WNI (menggunakan KTP/Paspor) dan WNA (KITAS/KITAP)
* Mengisi formulir pembukaan rekening & menandatanganinya
* Melengkapi dokumen: Kartu Identitas dan NPWP.
10. LAKU
Jenis tabungan BCA selanjutnya yang bisa jadi pilihan adalah tabungan LAKU. Produk tabungan ini akan memudahkan para nasabah dalam melakukan berbagai transaksi perbankan tanpa harus mendatangi bank.
Adapun keuntungan memiliki tabungan LAKU salah satunya yaitu bebas biaya administrasi bulanan. Untuk membuka tabungan ini, kamu perlu menyiapkan setoran awal mulai dari Rp 5 juta.
Limit debitRp 20 jutaLimit tarik tunaiRp 5 juta/bulanLimit isi pulsaRp 1,1 juta/hariBiaya tarik tunaiRp 2 ribu
Dari beberapa jenis tabungan BCA di atas, produk tabungan mana nih yang bakal jadi pilihan? Pastikan kamu memilih produk yang sesuai dengan kemampuan dan kebutuhan keuanganmu ya.