11 Cara Menghilangkan Batuk Yang Ampuh Dan Aman
Di musim pancaroba seperti saat ini, batuk bisa menyerang kapan saja. Batuk menandakan adanya zat asing yang masuk ke saluran pernapasan, bahkan bisa menjadi salah satu indikasi infeksi virus atau bakteri. Kondisi ini kerap membuat tidak nyaman, bahkan mengganggu aktivitas. Berbagai cara ampuh menghilangkan batuk bisa Anda dapatkan melalui pembahasan pada artikel berikut ini.
Pilihan cara menghilangkan batuk
Batuk adalah respons alami tubuh terhadap sesuatu yang masuk dan mengganggu saluran pernapasan. Ini adalah upaya tubuh untuk mengeluarkan benda asing tersebut.
Tidak terbatas pada virus atau bakteri penyebab infeksi, udara yang kering juga bisa menjadi penyebab batuk.
Banyak hal yang bisa menyebabkan batuk. Itu sebabnya Anda harus waspada dan antisipasi dengan mengetahui cara ampuh dan aman meredakan batuk.
Berikut ini beberapa cara menghilangkan batuk yang bisa menjadi pilihan untuk Anda dan keluarga.
1. Minum banyak cairan
Konsumsi banyak cairan dapat membantu mengencerkan dahak, sehingga batuk jadi lebih ringan. Tak hanya itu, batuk juga kadang disertai dengan demam, tidak enak badan (malaise), bahkan pilek.
Saat ini terjadi, cairan yang cukup sangat dibutuhkan tubuh. Tidak hanya untuk mengurangi batuk, cairan juga dibutuhkan untuk mempercepat proses penyembuhan dan menjaga tenggorokan tetap lembap.
Pasalnya, ketika tubuh mengalami gangguan atau infeksi, Anda lebih rentan mengalami dehidrasi.
Dalam Cochrane Database of Systematic Reviews juga menyatakan bahwa cairan lebih banyak sangat dibutuhkan untuk mengganti peningkatan kehilangan cairan, mengatasi dehidrasi, dan mengencerkan lendir selama Anda mengalami infeksi di saluran pernapasan.
Cairan tidak terbatas pada air minum. Anda juga bisa meningkatkan frekuensi konsumsi jus, kaldu, sup, teh, atau air lemon hangat.
Hindari minuman yang mengandung kafein dan alkohol. Minuman jenis isi bisa membuat Anda dehidrasi.
2. Konsumsi bahan alami
Bahan alami atau herbal sudah lama dipercaya dan terbukti efektif mampu mmenyembuhkan batuk dan membuat kondisi Anda lebih baik.
Beberapa jenis herbal diketahui memiliki sifat anti-inflamasi dan antibakteri yang membantu mengurangi peradangan di tenggorokan dan melawan bakteri penyebab infeksi.
Selain itu, kandungan antioksidan dalam beberapa bahan alami juga turut membantu menguatkan sistem imun.
Beberapa bahan herbal yang dipercaya sebagai obat batuk alami, antara lain:
* Madu
* Jahe
* Kunyit
* Bawang putih
* Thyme
* Peppermint
* Licorice
BACA JUGA: Benarkah Permen Pelega Tenggorokan Efektif Atasi Batuk?
3. Minum madu
Madu termasuk bahan alami yang direkomendasikan sebagai salah satu cara mengatasi batuk. Sifat anti-inflamasi dalam madu diketahui mampu mengurangi peradangan, mengencerkan dahak, dan meredakan sakit tenggorokan.
Untuk menghilangkan batuk, Anda bisa mengonsumsi madu langsung atau campurkan dengan segelas teh maupun air lemon hangat.
4. Jahe
Tidak afdol rasanya jika tidak memasukkan jahe ke dalam obat batuk alami. Rempah yang satu ini telah dikenal luas memiliki beragam manfaat untuk kesehatan dan dijadikan sebagai obat tradisional beragam penyakit.
Jahe memiliki sifat anti-inflamasi dan antioksidan yang kuat. Kandungan inilah yang membuat jahe mampu melegakan tenggorokan dan mengatasi iritasi di saluran pernapasan, hingga menyembuhkan gejala batuk.
5. Istirahat yang cukup
Istirahat yang cukup memberi kesempatan pada tubuh untuk pulih. Selain mempercepat penyembuhan, istirahat yang cukup juga mengurangi kemungkinan Anda menularkan infeksi ke orang lain.
6. Makan makanan bergizi
Makan makanan bergizi sangat dibutuhkan tubuh untuk mencukupi kebutuhan nutrisi dalam menjalankan fungsinya. Terlebih, jika Anda dalam kondisi sakit. Makan makanan kaya protein, vitamin, mineral, antioksidan, serat, bahkan lemak sehat dan karbohidrat kompleks dibutuhkan untuk masa penyembuhan.
Makanan yang mengandung probiotik juga dibutuhkan selama masa penyembuhan. Tidak hanya baik untuk saluran pencernaan, tapi juga membantu meningkatkan sistem imun untuk melawan penyakit.
Sup ayam dengan campuran sayuran dan rempah merupakan salah pilihan makanan untuk batuk yang sangat tepat. Selain mengandung beragam nutrisi, sup ayam hangat juga bisa memenuhi kebutuhan cairan.
Sup ayam bisa menjadi makanan yang tepat untuk melegakan tenggorokan dan hidung tersumbat.
7. Kumur air garam hangat
Kumur dengan air garam bisa menjadi salah satu cara mengatasi batuk. Hal ini akan menenangkan dan membersihkan bakteri pada tenggorokan karena garam bersifat antibakteri.
Kumur dengan air garam juga bisa meredakan sakit tenggorokan dan gatal yang biasanya memicu timbulnya batuk.
Larutkan ¼-½ sendok teh garam dalam segelas air hangat. Kumur sambil mendongakkan kepala beberapa saat, lalu buang.
8. Atur suhu dan kelembapan ruangan
Sebagaimana penjelasan sebelumnya, udara yang kering juga bisa menjadi penyebab batuk. Untuk itu, mengatur suhu dan kelembapan ruangan bisa menjadi cara menghilangkan batuk.
Jaga agar ruangan Anda tidak terlalu panas dan kering. Anda bisa menggunakan humidifier untuk melembapkan udara dan melegakan pernapasan.
Udara yang lembap dan bersih juga mencegah pertumbuhan bakteri dan jamur yang bisa memperparah batuk yang Anda alami.
BACA JUGA: Teknik Batuk yang Efektif agar Tidak Lelah
9. Bersihkan hidung
Hidung merupakan gerbang utama masuknya iritan yang menginfeksi. Bukan hanya bersin, batuk juga bisa terjadi. Itu sebabnya, membersihkan hidung bisa menjadi salah satu cara mengatasi batuk.
Gunakan tetes hidung saline atau nasal spray untuk membantu membersihkan dan meredakan hidung tersumbat
10. Hindari polusi dan asap rokok
Polusi dan asap rokok termasuk iritan yang paling sering Anda temukan dan menjadi penyebab batuk. Iritan yang masuk ke saluran pernapasan bisa memicu batuk dan memperlambat proses penyembuhan.
Tidak hanya menghindari asap rokok, Anda juga sebaiknya berhenti merokok. Rokok memiliki kandungan berbahaya yang bisa merusak paru-paru Anda. Jika hal ini terjadi, Anda bahkan akan mengalami batuk berkepanjangan atau batuk kronis.
Selain itu, bberapa iritan juga memicu refleks batuk, di antaranya parfum, serbuk sari, produk pembersih, dan bulu hewan peliharaan. Sebaiknya Anda juga menghindarinya karena dapat menghambat penyembuhan batuk.
11. Minum obat
Jika beberapa cara alami di atas tak kunjung membuat batuk hilang, Anda bisa minum obat batuk yang dijual bebas di apotek. Pilihlah obat yang sesuai dengan jenis batuk yang Anda alami.
Untuk batuk kering, Anda bisa menggunakan obat jenis dekongestan, supresan, atau antitusif. Sementara, untuk batuk berdahak Anda bisa memilih jenis obat ekspektoran, mukolitik, atau antihistamin yang bisa mengencerkan dahak.
Jika dengan menggunakan obat bebas dari apotek batuk tak kunjung reda, segera periksakan diri ke dokter. Pada batuk yang disebabkan oleh infeksi bakteri yang lebih parah, dokter mungkin akan meresepkan antibiotik.
BACA JUGA: Rekomendasi Makanan yang Dianjurkan Saat Batuk
Banyak hal yang bisa menyebabkan Anda batuk, apalagi di musim pancaroba seperti saat ini. Baik batuk berdahak maupun batuk kering, sama-sama memuat tidak nyaman dan mengganggu aktivitas.
Beberapa cara mengobati batuk di atas bisa menjadi pilihan bagi Anda dan keluarga untuk meredakan batuk dengan tepat dan aman.
Jika dalam beberapa hari bahkan minggu batuk tak kunjung hilang, Anda bisa segera menghubungi dokter. Dokter akan memastikan penyebab dan cara menyembuhkan batuk yang sesuai dengan kondisi Anda.
Jika masih ada pertanyaan seputar cara menghilangkan batuk yang ampuh dan aman, Anda juga bisa berkonsultasi dengan dokter melalui aplikasi kesehatan keluarga SehatQ. Download aplikasinya di App Store dan Google Play sekarang!