11 Serum Untuk Mencerahkan Wajah Terbaik 2022
Siapa yang tidak menggunakan serum sebagai bagian dari tahap skin care? Sepertinya kini harus dilakukan sebab fungsinya yang cukup pokok.
Biasanya serum diberikan beberapa waktu sekali pada tahap akhir penggunaan skincare sebagai pelindung fungsi produk lainnya. Beberapa fungsinya seperti serum untuk mencerahkan wajah, menjaga tetap terhidrasi, dan sebagainya.
Tidak hanya satu atau dua, biasanya serum juga memiliki banyak fungsi sekaligus untuk memenuhi kebutuhan kulit ketika beristirahat. Terlebih lagi ketika beraktivitas kulit wajah cukup banyak terkena sinar matahari dan polusi menjadi kusam dan kotor.
Nah kali ini akan disampaikan beberapa serum untuk mencerahkan wajah yang dapat menjadi pilihan sebagai berikut:
Rekomendasi Serum untuk Mencerahkan Wajah yang Bagus
1. White Lab Brightening Face Serum
whitelab.co.id Perawatan wajah pertama berasal dari brand White Lab yang berasal dari Indonesia yang telah teruji aman oleh BPOM dan siap untuk digunakan. Awalnya, White Lab merupakan bagian cabang dari Everwhite namun kemudian menjadi brand tersendiri agar dapat berkembang. Produk serum untuk mencerahkan wajah satu ini memiliki kandungan seperti kolagen dan Niacinamide.
Whitelab Brightening Face Serum dipasarkan sekitar 120 ribu rupiah untuk ukuran 20 ml. Diberi desain dengan model mini berwarna putih disertai pipet untuk memudahkan ketika isinya akan dikeluarkan. Cara menggunakannya yaitu hanya perlu mengeluarkan isi melalui pipet kemudian diteteskan dan diratakan ke seluruh bagian wajah hingga leher.
2. Mineral Botanica Brightening Face Serum
mineralbotanica.com Selanjutnya masih bersama produk lokal yang dikembangkan di Los Angeles dan dapat bersaing di kancah Internasional yaitu Mineral Botanica. Produk dengan kampanye menggunakan manfaat alami sebagai bahan utama pembuatan produknya. Salah satunya adalah Mineral Botanica Brightening Face Serum yang memiliki ekstrak Adansonia yang berasal dari pohon Baobab.
Tidak hanya itu, kandungan lain seperti kolagen dan vitamin C yang hadir sebagai serum untuk mencerahkan wajah penggunanya. Desain botol kecil dari kaca berwarna coklat yang disertai dengan pipet untuk menjaga kebersihan isinya. Untuk harganya sendiri, Brightening Face Serum dari Mineral Botanica dibanderol sekitar 105 ribu rupiah untuk ukuran 15 ml serum.
3. Avoskin Miraculous Refining Serum
avoskinbeauty.com Brand ternama asal Indonesia dengan keinginan untuk membangun negeri melalui pembelian bahan baku khusus yang disediakan di daerah. Keamanan produk Avoskin juga sudah teruji oleh BPOM yang berhak dalam pengawasan produk. Avoskin Miraculous Refining Serum cocok digunakan oleh setiap tipe kulit, namun tipe kering dianjurkan penggunaannya setiap seminggu sekali.
Produk serum untuk mencerahkan wajah yang dibanderol sekitar 310 ribu rupiah di pasar ini menggunakan beberapa komposisi umum serum. Beberapa kandungan diantaranya yaitu AHA, BHA, Niacinamide, dan sebagainya yang juga berfungsi untuk meratakan tekstur. Memiliki desain menggunakan pipet berwarna hitam dengan botol berwarna merah berukuran 30 mililiter.
4. The Ordinary Ascorbic Acid 8% + Alpha Arbutin 2%
deciem.com Beralih dari produk lokal, The Ordinary merupakan produk asal Amerika Serikat yang dirilis oleh Deciem Company di Kanada. Sejak tahun 2018, The Ordinary sudah mendaftarkan produknya dan lolos keamanan dalam tes BPOM. Serupa dengan nama produknya, The Ordinary Ascorbic Acid + Alpha Arbutin memiliki kandungan keduanya yang berfungsi meratakan warna kulit.
Produk serum untuk mencerahkan wajah satu ini dipasarkan sekitar 219 ribu rupiah di Indonesia. Serum The Ordinary juga dilengkapi dengan pipet berwarna putih dengan botol berwarna coklat serta label putih. Penggunaannya dapat dilakukan di pagi dan malam hari, namun jangan lupakan penggunaan sunscreen agar kulit wajah tidak menjadi merah.
5. SK-II GenOptics Aura Essence
sk-ii.co.id Selanjutnya ada produk asal Korea Selatan yang menawarkan kulit putih, cerah, dan bersinar yang merujuk pada glass skin. Brand satu ini juga telah masuk ke Indonesia dan sudah melakukan uji kelayakan serta keamanan dari BPOM. Hadir dengan kemasan unik berwarna pelangi yang hadir pada kemasannya, sedangkan pipetnya disertai teknologi sekali tetes.
Kandungannya juga aman untuk digunakan seperti Pitera dan ekstrak Prunus sebagai bahan yang dapat membantu memudarkan bintik hitam. Satu kemasan SK-II GenOptics Aura Essence berukuran 15 gram dibanderol seharga 1.8 juta di Indonesia. Pemakaiannya sendiri dapat digunakan setiap hari dan hanya membutuhkan satu tetes serum untuk seluruh wajah.
6. Nacific Phyto Niacin Whitening Essence
nacific.com Masih bersama produk asal Korea Selatan yang namanya juga cukup booming di Indonesia yaitu Nacific Phyto Niacin Whitening Essence. Produk serum untuk mencerahkan wajah ini mengedepankan penggunaan bahan alami dan natural untuk kesehatan kulit. Kini bahkan sudah hadir secara resmi di Indonesia dan sudah memiliki verifikasi keamanan dari BPOM.
Hadir dengan desain menawan melalui botol bening dan tutup pipet yang berwarna putih bersih. Komposisi di dalamnya antara lain seperti ekstrak bambu, vitamin C, ekstrak murbei, tambahan ekstrak lemon, dan sebagainya. Di pasar Indonesia harganya dibanderol sekitar 199 ribu rupiah untuk ukuran besar yakni 50 ml.
7. L’Oreal Paris White Perfect Clinical Derm White Essence
loreal-paris.co.id Kemudian ada brand asal Perancis yang memiliki cukup banyak anak perusahaan seperti Garnier dan Maybelline yang menghadirkan variasi kosmetik. Tidak hanya itu, L’Oreal juga sudah ada di Indonesia cukup lama hingga mendirikan perusahaan cabang di Indonesia. Harga yang dibanderol serum untuk mencerahkan wajah satu ini sekitar 214 ribu rupiah.
Memiliki Acetyl C, Adenosine, dan Fiberlastyl sebagai bahan aktif yang hadir untuk mencerahkan kulit lebih cepat. Cocok digunakan untuk seluruh tipe kulit mulai berminyak hingga kering yang dapat digunakan pagi ataupun malam hari. Kemasannya hampir serupa dengan produk serum lainnya yaitu menggunakan pipet sebagai alat pembantu mengeluarkan isinya.
8. Bio-Essence Tanaka Bio-White Advanced Whitening Serum
bioessence.id Produk serum untuk mencerahkan wajah selanjutnya adalah Bio-Essence yang merupakan brand asal Singapura yang masuk Indonesia tahun 2015. Hadir dengan kandungan ekstrak camellia, White Plus Complex, dan arbutin yang disatukan untuk mencerahkan kulit kusam. Harga untuk satu kemasan serum Bio-Essence Tanaka Bio-White Advanced Whitening Serum adalah 250 ribuan.
Dari sisi kemasannya memiliki warna kolaborasi merah muda dan putih yang berbeda dibanding produk lainnya sebab tidak menggunakan pipet. Oleh karena itu, cara menggunakannya juga berbeda yaitu menuangkan serum ke jari tangan kemudian diratakan. Dapat digunakan untuk seluruh tipe kulit, khususnya kulit yang kurang rata dalam warna dan tekstur.
9. Votre Peau Vitamin C Serum
femaledaily.com Berikutnya adalah produk serum untuk mencerahkan wajah asal Perancis yang sudah ada dan dipasarkan di Indonesia. Memiliki desain khas dengan gambar unik pada bagian kardusnya, sedangkan botolnya diberikan label mirip seperti kardus. Tidak memiliki pipet, namun uniknya produk ini memiliki tutup seperti spray untuk membantu mengeluarkan isinya.
Serupa dengan namanya, Votre Peau Vitamin C Serum memiliki kandungan vitamin C yang tinggi. Tujuannya adalah untuk membantu mengembalikan kulit kusam menjadi normal sekaligus membantu melawan bakteri. Harganya dibanderol untuk Votre Peau Vitamin C Serum adalah 290 ribu rupiah sebagai harga pasaran di Indonesia.
10. The Ordinary Alpha Arbutin 2% + HA
deciem.com Lalu ada serum dari The Ordinary memang banyak variannya, selain Ascorbic Acid dan Alpha Arbutin ada juga varian plus HA. Sebenarnya fungsinya tidak jauh berbeda dibanding produk sebelumnya, yaitu untuk mencerahkan warna kulit. HA atau Hyaluronic Acid berfungsi sebagai bahan pelembab dan menjaga kulit tetap terhidrasi meskipun malam hari.
Didesain dengan warna putih disertai pipet untuk menjaga isinya tetap bersih dan berkualitas. Pipet digunakan untuk mengeluarkan isi kemudian diletakkan di telapak tangan yang bersih, lalu balurkan secara merata di wajah dan tepuk ringan. Harga yang beredar di Indonesia sekitar 140 ribu rupiah untuk ukuran yang mudah dibawa yaitu 30 ml.
11. Innisfree Whitening Pore Synergy Serum
innisfree.com Sebagai penutup dari Innisfree yang hadir dengan Whitening Pore Synergy Serum untuk mencerahkan kulit seperti semula. Ekstrak jeruk Jeju, kulit tangerine, dan kombinasi ampoule essence sebagai bahan aktif yang menghilangkan noda bekas jerawat. Produk skin care asal Korea Selatan ini memiliki desain unik yang hampir mirip seperti kemasan lip balm.
Cara menggunakannya sama meskipun desainnya berbeda yaitu oles dan ratakan pada wajah serta leher kemudian dibawa tidur. Untuk harganya sendiri, setiap kemasan berukuran 50 ml dibanderol sekitar 470 ribu rupiah di Indonesia. Selain itu, produk cocok digunakan untuk seluruh tipe kulit kecuali pemilik kulit yang sensitif terhadap alkohol dan fragrance.
Masih kesulitan untuk membedakan serum atau essence? Mudahnya keduanya memiliki perbedaan pada tekstur dan kekentalannya. Misalnya pada fungsi serum untuk mencerahkan wajah atau sebagainya memiliki tekstur yang lebih kental dibandingkan essence. Serum biasanya lebih ampuh untuk menangani hal yang seringkali menyebabkan masalah pada kulit sebab kandungannya lebih padat dan tinggi.
Penutup
Itu beberapa pilihan produk serum untuk mencerahkan wajah yang dapat digunakan serta informasi tambahan yang mungkin akan membantu. Setiap pilihan dikembalikan kepada pembaca karena kondisi dan keadaan kulit berbeda satu sama lain. Demikian pembahasan kali ini mengenai produk serum yang berguna untuk mencerahkan wajah dan semoga bermanfaat.