12 Cara Mengisi ShopeePay Melalui Indomaret
Maraknya dompet digital di Indonesia, memang sangat membantu proses pembayaran atau transaksi para nasabahnya. Salah satu dompet digital yang marak digunakan oleh masyarakat Indonesia adalah ShopeePay.
Menariknya dari dompet digital ShopeePay yakni tidak hanya bisa digunakan untuk pembayaran di e-commerce Shopee saja, tetapi dapat anda gunakan untuk proses pembayaran di merchant-merchant yang telah bekerjasama. Selain itu, hal menarik lainnya dari ShopeePay ini dapat anda manfaatkan untuk proses transaksi transfer atau menerima saldo ShopeePay.
Namun, terdapat faktor utama yang harus anda lengkapi saat bertransaksi melalui ShopeePay yakni pastikan jumlah saldo yang dimiliki telah mencukupi. Bagi pengguna yang belum memiliki saldo maupun saldo ShopeePaynya kurang, sebaiknya lakukan pengisian saldo terlebih dahulu.
Adapun proses pengisian saldo ShopeePay sendiri sangat beragam, mulai dari transfer bank, Alfamat, Indomaret, maupun i Saku. Nah, dari beberapa metode pengisian ShopeePay tersebut, terdapat metode yang dapat anda lakukan secara mudah dan efesien yakni metode pengisian ShopeePay melalui Indomaret.
Bagaimana tidak mudah dan efesien.. proses tersebut hanya perlu dilakukan dengan cara mendatangi mitra Indomaret terdekat saja. Lalu, bagaimana untuk langkah-langkah selanjutnya dalam proses pengisian ShopeePay melalui Indomaret? untuk mengetahuinya, simak ulasan ViralOrchard.com di bawah ini:
Tutorial Cara Mengisi ShopeePay Melalui Indomaret
Untuk saat ini, menemukan mitra Indomaret bukan hal yang sulit lagi karena mitra tersebut telah tersebar di daerah-daerah terperncil sehingga sangat memudahkan masyarakat dalam melakukan transaksi di Indomaret, salah satunya untuk transaksi pengisian saldo ShopeePay. Namun, suatu hal awal yang harus anda lakukan dalam mengisi ShopeePay adalah mengetahui kode pembayarannya terlebih dahulu.
Adapun cara mendapatkan kode pembayaran beserta dengan cara top up saldo ShopeePaynya, silahkan perhatikan di bawah ini:
Cara Mendapatkan Kode Pembayaran
1. Silahkan buka aplikasi Shopee pada perangkat anda. Pastikan perangkat terhubung dengan koneksi internet
2. Berikutnya, silahkan buka menu “ShopeePay”
3. Silahkan pilih menu “Isi Saldo” dan ada akan diarahkan ke metode pengisian
4. Untuk proses pengisian saldo ShopeePay melalui Indomaret, silahkan pilih menu “Indomaret / i. Saku”. Metode pengisian atau metode pembayaran telah diisi, silahkan dilanjutkan dengan memilih menu “Konfrimasi”
5. Silahkan masukkan jumlah top up saldo ShopeePay yang anda inginkan. Berikutnya, silahkan pilih menu “Bayar Sekarang”
6. Laman aplikasi akan menampilkan kode pembayaran. Selanjutnya, silahkan lakukan transaksi top up saldo ShopeePay ke mitra Indomaret tedekat dari lokasi anda.
Cara Top Up Saldo ShopeePay melalui Indomaret
cara membayar shopee lewat indomaretSetelah mendapatkan kode pembayaran, silahkan dilanjutkan dengan mendatangi mitra Indomaret terdekat untuk menyelesaikan transaksi. Adapun langkah-langkahnya, sebagai berikut:
1. Silahkan datangi mitra Indomaret terdekat dengan membawa kode pembayaran beserta uang cash sejumlah pengisian saldo ShopeePay
2. Sesampainya di mitra Indomaret, silahkan datangi petugas kasir dan beritahu tujuan anda yakni mengisi saldo ShopeePay
3. Petugas kasir meminta kode pembayaran ShopeePay
4. Setelah kode pembayaran diterima oleh petugas kasir Indomaret, maka proses transaksi akan dilakukan. Silahkan tunggu beberapa saat
5. Proses transaksi pengisian saldo ShopeePay berhasil dilakukan. Silahkan berikan cash kepada petugas kasir sejumlah nominal pengisian saldo ShopeePay
6. Petugas kasir Indomaret akan memberikan struk sebagai bukti transaksi yang sah.
Minimal Pengisian Saldo ShopeePay melalui Indomaret
Perlu pengguna dompet digital ketahui, bahwa melakukan transaksi pengisian saldo ShopeePay melalui Indomaret terdapat ketentuan minimal top up. Untuk ketentuan minimal top up saldo ShopeePay via Indomaret sendiri adalah Rp 20.000.
Namun, untuk maksimal saldo yang mengendap di dompet digital ShopeePay cukup besar. Bagi ShopeePay yang belum terverifikasi maka maksimal saldo yang mengendap sebesar Rp 2 juta, sedangkan bagi ShopeePay yang terverifikasi maka saldo ShopeePay yang mengendap sebesar Rp 10 juta.
Kesimpulan
Itulah langkah-langkah pengisian saldo ShopeePay melalui Indomaret. Selain mudah dilakukan, proses pengisian saldo melalui Indomaret juga bisa dilakukan dalam waktu 24 jam.
Demikianlah informasi yang dapat kami sampaikan mengenai Cara Mengisi ShopeePay melalui Indomaret. Semoga informasi tersebut dapat bermanfaat dan menjadi referensi. Jangan lupa untuk menyimak artikel sebelumnya mengenai Cara Isi Saldo ShopeePay Lewat BRI Mobile serta artikel menarik lainnya.