3 Cara Daftar GrabFood Sepeda GrabWheels Driver 2022
2 min read Oktober 21, Cara Daftar GrabFood Sepeda – Peluang menjadi mitra GrabFood sepeda sedang dibuka dibeberapa kota besar. Menjadi mitra GrabFood sepeda atau GrabFood Wheels memiliki keuntungan karena syarat daftarnya yang mudah. Terlebih akun bisa langsung aktif serta dimanfaatkan menerima pesanan dari konsumen.
Sistem kerja GrabFood sepeda juga menguntungkan karena mengandalkan order prioritas dimana memiliki jarak maksimal 3 kilometer. Hal ini sesuai dengan cara server Grab memberi order sehingga akun akan lebih gacor. Layanan pengantaran GrabFood ini menggunakan sepeda listrik sehingga lebih ramah lingkungan.
Sepeda GrabFood menggunakan sistem sewa setiap harinya sebesar Rp.15.000. Baterainya bisa digunakan kurang lebih 4 jam, jadi ketika habis bisa minta pergantian ke shelter tanpa perlu membayar. Selain itu penggunaan sepeda GrabFood juga bisa tanpa listrik alias menggunakan tenaga jadi driver bisa mendapat opsi lain.
Cara daftar jadi driver GrabWheels juga sangat mudah dan proses aktivasinya berlangsung cepat. Memang pada saat bekerja berbeda dengan driver lainnya karena tidak adanya insentif atau bonus. Namun dengan menerima pesanan jarak dekat akan lebih berpotensi mendapatkan penghasilan maksimal.
Ketika daftar GrabFood sepeda anda juga wajib memenuhi persyaratan. Tenang saja karena berbeda dengan layanan Grab lainnya jadi tidak membutuhkan kendaraan dan juga surat suratnya.
Hingga saat ini layanan GrabFood sepeda hanya tersedia diarea Jabodetabek, Banten serta Karawang. Bagi anda yang tinggal didaerah tersebut bisa menyimak cara daftar GrabFood rangkuman GrabinAja.com berikut ini.
1. Lengkapi Syarat Daftar Grabfood Wheels
* Berusia 18 hingga 55 tahun.
* Bisa baca tulis.
* Sehat secara jasmani dan rohani.
* Punya smartphone Android milik pribadi.
* Memberikan dokumen asli SKCK, KTP dan juga KK.
* Membawa buku tabungan dengan nama sendiri.
* Membawa surat keterangan domisili bagi orang luar Jabodetabek, Banten serta Karawang.
* Memberi surat keterangan sehat bagi yang berusia 50 hingga 55 tahun.
* Menyiapkan uang tunai Rp.200.000 untuk top up awal.
2. Datang ke Shelter GrabFood Sepeda
Bawa seluruh persyaratan yang dibutuhkan ke alamat pendaftaran pada jam operasional. Persyaratan juga akan digunakan untuk aktivasi akun nantinya.
Alamat Daftar
* Rahayu Kuliner : RT 6 RW 7, Kuningan Setia Budi Jakarta Selatan
* Taman Wiladatika : Jl. Jambore No.1 Cibubur, Jakarta Timur
Jam Operasional
* Senin hingga Jumat.
* Mulai 08.00 – 22.00 WIB.
3. Proses Daftar & Aktivasi Akun
Setelah sampai lokasinya datangi petugas kemudian minta untuk pendaftaran GrabFood Wheels atau GrabFood sepeda. Tunggu sampai giliran pendaftaran, jika sudah dipanggil silahkan berikan seluruh syarat yang anda bawa.
Proses berikutnya adalah aktivasi akun oleh petugas. Selanjutnya akun akan ditop up menggunakan uang Rp.200.000 yang anda bawa. Setelah akun aktif maka anda bisa mulai beroperasi. Pada saat bekerja anda akan dikenai biaya sewa sepeda listrik sebesar Rp.15.000 per hari.
Untuk top up akun berikutnya anda bisa memanfaatkan layanan pembayaran GrabKios maupun Bank. Cara GrabFood Sepeda juga bisa jadi penyelesaian untuk driver yang putus mitra sebelumnya.