6 Cara Nonton TikTok Dapat Uang Dengan Mudah Terbaru 2022

Setelah dikabarkan pernah dicekal oleh pemerintah Indonesia, aplikasi TikTok akhirnya kembali lagi dan memiliki banyak pengguna dari berbagai dunia. Menariknya lagi, ada beberapa cara nonton Tiktok dapat uang dengan mudah.

Hal ini tentu menjadi peluang menarik yang sayang untuk dilewatkan begitu saja. Untuk mengetahui berbagai caranya, mari simak penjelasan selengkapnya di bawah ini.

6 Cara Nonton TikTok dapat Uang
1. Mengembangkan Akun
Langkah pertama yang perlu dilakukan yaitu harus menjadi pengguna aktif, jika sudah maka bisa mulai untuk membuat akun. Apabila akun sudah aktif dan upload konten dengan rutin, tentu akan menarik perhatian dari pengguna lain.

Jika sudah banyak yang tertarik, maka akunmu akan terkenal dan kesempatan untuk menjadi seorang influencer akan terbuka lebar. Terlebih sekarang ini, influencer menjadi cara paling mudah yang bisa dilakukan untuk mendapat uang dari berbagai sosial media seperti TikTok.

2. Rutin Mengupload Konten
Seperti yang sudah disinggung bahwa setelah membuat akun, maka bisa dilanjutkan dengan mengupload postingan atau konten setiap hari. Tujuannya tentu supaya akun tersebut bisa selalu di beranda TikTok.

Jika misalnya tidak bisa upload video secara rutin, usahakan untuk membuat jadwal khusus dalam upload konten. Sehingga followers bisa mengetahui kapan mereka bisa mendapat berbagai hal baru dari akunmu.

Jangan lupa juga untuk merancang ide konten yang menarik, caranya adalah dengan mencari berbagai video yang dibutuhkan atau diinginkan oleh followers.

3. Mengundang Banyak Teman
Mengundang banyak teman juga merupakan cara nonton TikTok dapat uang yang paling mudah. Ini karena pengguna bisa mendapat banyak poin yang kemudian ditukar secara langsung dengan saldo Dana.

Pengguna hanya perlu share kode undangan Tiktok, jika teman tersebut download TikTok lewat link yang sudah di share maka bisa langsung mendapat bonus.

Penghasilan yang didapat akan semakin banyak ketika teman yang bergabung aktif dalam menggunakan TikTok, setidaknya selama 10 menit untuk setiap harinya.

Berikut ini adalah syarat, cara, dan ketentuan dalam membagikan kode undangan dan hadiah yang bisa didapatkan:

a. Syarat dan Ketentuan
* Nonton video di TikTok dalam waktu 10 menit mendapat Rp1.000 (hari ketiga)
* Nonton video di Tiktok dalam waktu 10 menit mendapat Rp1.000 (hari keempat)
* Nonton video di TikTok dalam waktu 10 menit mendapat Rp10.000 (hari ketujuh)

b. Cara Mendapatkan Pengguna Baru
* Pertama buka terlebih dahulu aplikasi TikTok, lalu login di akun yang dimiliki.
* Pilih menu Me dan klik ikon koin yang berada di bagian pojok kiri paling atas.
* Kemudian pilih opsi Undang dan tentukan sebuah platform yang akan dibagikan, contohnya WhatsApp.
* Jika sudah maka bisa langsung tentukan kontak yang ingin dibagikan kode.
* Kode tersebut bisa dikirim sesuai kontak, pastikan kontak yang dikirimi membuka link yang dikirimkan.
* Selanjutnya calon pengguna baru bisa mengcopy kode undangan, kemudian pilih opsi download dan gabung TikTok.
* Jika sudah terinstall dengan sempurna maka pastekan kode undangan kemudian konfirmasi.
* Sekarang bisa langsung coba buat akun TikTok, dan gunakan sesering mungkin.

4. Menonton Video
Selain mengundang teman, pengguna juga bisa video di TikTok berdasarkan durasi yang sudah ditentukan. Tapi jika durasinya makin lama, uang yang didapat juga makin banyak.

Adapun langkah-langkahnya yang bisa diikuti adalah sebagai berikut ini:

* Pertama buka aplikasi TikTok terlebih dahulu, pilih menu Me dan Koin.
* Klik opsi yang ada di pojok kanan bawah, lalu tonton video sesuai waktu luang.
* Setelah menonton video, akan ditampilkan jumlah koin yang sudah berhasil dikumpulkan oleh pengguna.

5. Saling Menyumbang Koin
Cara nonton TikTok dapat uang selanjutnya yaitu saling memberi koin dengan pengguna lain. Dengan menyumbang koin, maka sesama pengguna bisa berkontribusi yang bertujuan untuk saling mendukung.

Maka dari itu, konten yang dibuat harus berkualitas upaya pengguna atau followers tertarik untuk memberikan gift atau koin karena nantinya bisa ditukar.

Perlu diketahui bahwa saling menyumbang koin merupakan fitur terbaik yang ada dalam aplikasi TikTok. Fitur ini banyak digunakan oleh para pengguna yang berminat untuk mengembangkan akun yang dimiliki supaya memperoleh uang.

6. Live Streaming
Melakukan live streaming juga menjadi salah satu yang paling mudah untuk mendapat uang. Tapi fitur yang satu ini hanya bisa dicoba pada sebuah akun TikTok yang sudah memiliki 1.000 followers.

Live streaming juga membuat pengguna untuk melakukan interaksi dengan semua followersnya. Bahkan juga bisa untuk membagikan konten menarik secara lebih personal.

Dengan cara ini, pengguna juga bisa mendapatkan banyak gift atau koin dari para followersnya. Koin yang sudah dikumpulkan, dapat ditukarkan kembali menjadi saldo dan bisa dicairkan menjadi rupiah.

Itu dia kumpulan cara nonton TikTok dapat uang yang bisa kamu coba dengan mudah. Silahkan ikuti cara di atas satu persatu untuk mendapatkan hadiah berupa uang atau koin yang banyak. Selamat mencoba, ya!