7 Cara Cek Nomor Indosat Melalui Hp Dan Laptop Tercepat

Cek Nomor Indosat – Indosat merupakan salah satu provider telekomunikasi yang banyak digunakan oleh masyarakat saat ini, karena Indosat telah menawarkan layanan yang sangat bagus dan juga lengkap. Ada sebagian orang mungkin saat pertama kali membeli nomor Indosat tersebut tidak ingat untuk menyimpan nomor tersebut.

Dengan begitu, kamu lupa dengan nomor Indosat kamu sendiri saat kamu akan membeli pulsa. Sehingga hal tersebut membuat kamu kesulitan untuk membeli pulsa maupun untuk membeli kuota internet. Selain itu jika kamu tidak hafal dengan nomor ponsel kamu sendiri, kamu juga akan kesulitan ketika kamu akan melakukan segala transaksi yang diwajibkan untuk menyimpan nomor ponsel kamu pada transaksi tersebut.

Sehingga dapat menghubungi kamu dengan mudah, jika ada sesuatu yang harus diberi tahu. Maka dari itu kamu harus simpan nomor ponsel kamu baik-baik saat pertama kali kamu membeli nomor Indosat tersebut, jika kamu tidak hafal dengan nomor Indosat sendiri ada cara untuk cek nomor Indosat yang kamu miliki tersebut.

Untuk cara mengeceknya sangat mudah, kamu bisa lakukan dengan beberapa cara. Yang paling penting kamu tahu cara dan langkah-langkahnya saja, karena dengan tahu nomor ponsel sendiri bisa dikatakan wajib hukumnya untuk saat ini, agar kamu lebih mudah melakukan transaksi.

Misalnya seperti, saat kamu membeli pulsa, membeli kuota internet, membuka rekening bank, dan masih banyak yang lainnya. Jika kamu penasaran bagaimana cara cek nomor Indosat? Mari simak ulasannya di bawah ini.

Untuk cara mengecek nomor Indosat tidak lah sulit, ada beberapa cara untuk cek nomor Indosat yang bisa kamu coba lakukan, namun sebagian orang tidak tahu bagaimana cara cek nomor Indosat tersebut. Adapun cara yang bisa kamu lakukan untuk mengecek nomor Indosat yaitu kamu bisa cek melalui Handphone dan modem.

Berikut ini adalah cara cek nomor Indosat yang bisa coba kamu lakukan, simak selengkapnya di bawah ini.

Cara Cek Nomor Indosat Lewat Handphone
Untuk cara mengecek nomor Indosat melalui handphone tentunya sangat mudah untuk kamu lakukan. Kamu bisa memilih salah satu cara yang menurut kamu mudah dan simpel. Bagi kamu yang tidak mengetahui bagaimana cara untuk cek nomor Indosat melalui handphone? Silahkan simak dan ikuti langkah-langkahnya berikut ini.

1. Pesan Singkat (SMS)
Jika beberapa operator lain menyediakan opsi layanan pengecekan momor melalui pesan singkat (SMS), tapi Indosat tidak menyediakan layanan tersebut. Sehingga tidak ada kode khusus yang dikirimkan untuk cek nomor Indosat yang kamu gunakan saat ini.

Meskipun seperti itu, kamu masih bisa menggunakan layanan pesan singkat (SMS) untuk lakukan pengecekan nomor Indosat tersebut, selanjutnya nanti akan dibahas. Jika dengan cara ini belum berhasil, maka kamu bisa coba beberapa cara lain.

2. Telepon (Dial Up)
Untuk cek nomor Indosat kamu bisa coba lakukan dengan cara ini, kamu bisa menggunakan kode dial untuk cek nomor Indosat tersebut. Dengan cara ini tersedia beberapa kode yang bisa kamu gunakan, dan kode tersebut yaitu *123*30#, *123*7*2*1#, dan *888*1*#.

Berikut ini adalah langkah-langkah yang bisa kamu lakukan dengan menggunakan kode tersebut, simak selengkapnya di bawah ini.

* Untuk langkah yang pertama, kamu buka aplikasi Telepon di handphone kamu
* Lalu kamu pilih salah satu dari kode tersebut
* Kemudian kamu tulis salah satu kode yang sudah kamu pilih tersebut, lalu kamu langsung tekan Panggil, Ok atau Yes
* Setelah itu kamu tunggu beberapa saat hingga muncul jendela baru di layar ponsel kamu
* Pada jendela tersebut, kamu akan melihat informasi tentang nomor Indosat yang kamu gunakan sekarang
* Selanjutnya kamu bisa Screenshot jendela tersebut agar nanti kamu tidak lupa

3. Operator Indosat
Selanjutnya untuk cara cek nomor Indosat, kamu bisa coba lakukan langkah ini. Kamu bisa meminta bantuan dari pihak Operator Indosat, akan tetapi sebelum kamu melakukan cara tersebut, pulsa kamu harus mencukupi dengan sisa pulsa Rp 400 kamu sudah bisa melakukan panggilan. Untuk melakukan panggilan tersebut kamu bisa ikuti cara-cara di bawah ini.

* Pertama-tama kamu buka aplikasi Telepon yang ada di ponsel kamu
* Selanjutnya kamu ketik nomor 100 atau 185 pada telepon
* Lalu tekan Panggil, Ok ataupun Yes
* Setelah itu kamu tunggu beberapa saat hingga pihak operator Indosat mengangkat panggilan kamu
* Apabila sudah diangkat, kamu bisa tanyakan langsung tentang nomor Indosat yang kamu gunakan sekarang
* Tidak hanya nomor tersebut, kamu juga bisa menguhubungi nomor lain yaitu atau . Aplikasi MyIM3
Langkah selanjutnya kamu bisa lakukan dengan menggunakan Aplikasi MyIM3, untuk kamu yang menggunakan smartphone kamu bisa unduh Aplikasi MyIM3 di Play Store maupun di App Store.

Aplikasi MyIM3 ini menyediakan berbagai macam keperluan kamu, salah satunya adalah cek nomor telepon yang sekarang kamu gunakan. Untuk menggunakan Aplikasi MyIM3 kamu bisa ikuti cara di bawah ini.

* Kamu unduh Aplikasi MyIM3 terlebih dahulu
* Apabila sudah berhasil diunduh, silahkan kamu buka Aplikasi MyIM3
* Selanjutnya kamu Login dan yang terpenting kamu harus Verifikasi akun
* Jika sudah, nanti akan muncul halaman menu utama dari Aplikasi MyIM3
* Lalu di halaman tersebut, kamu akan temukan beberapa menu
* Setelah itu kamu bisa pilih menu Pengecekan Nomor
* Ketika kamu pilih Pengecekan Nomor tersebut, maka kamu akan melihat nomor Indosat yang sekarang kamu gunakan

5. Menelpon Teman (Nomor Lain)
Dengan cara yang satu ini merupakan cara yang lebih tepat dan mudah, namun kamu juga harus memastikan bahwa sisa pulsa kamu harus mencukupi untuk melakukan panggilan. Apabila pulsa kamu mencukupi, kamubisa langsung melakukan panggilan, berikut ini adalah cara yang harus kamu ikuti.

* Terlebih dahulu kamu siapkan ponsel yang akan kamu gunakan untuk menerima panggilan
* Kemudian kamu buka aplikasi Telepon yang ada pada menu ponsel utama
* Setelah itu kamu ketik nomor yang ada di ponsel teman atau penerima telepon
* Lalu kamu tekan Yes atau Ok untuk melakukan panggilan
* Selanjutnya kamu tunggu sampai panggilan yang kamu lakukan masuk ke ponsel teman kamu
* Jika panggilan kamu sudah masuk, silahkan kamu lihat di ponsel teman maka kamu akan melihat Nomor ponsel Indosat kamu

6. SMS Teman (Nomor Lain)
Selanjutnya kamu bisa coba lakukan cara yang satu ini, cara ini juga merupakan cara untuk mengecek nomor Indosat yang paling mudah dan tepat. Kamu bisa SMS teman atau ke nomor lain, tapi kamu harus memiliki pulsa yang mencukupi untuk mengirimkan pesan tersebut. Kamu bisa ikuti langkah-langkahnya berikut ini.

* Pertama-tama kamu siapkan ponsel teman atau ponsel lain yang bisa kamu gunakan untuk menerima pesan yang akan dikirim
* Selanjutnya kamu buka aplikasi pesan atau SMS di ponsel yang kamu gunakan
* Kemudian kamu tulis sebuah pesan atau kamu juga bisa mengirim pesan kosong
* Lalu kirim pesan tersebut ke nomor yang ada di ponsel teman
* Selanjutnya kamu tunggu beberapa saat hingga pesan yang dikirimkan masuk
* Apabila pesan yang kamu kirim sudah masuk ke ponsel teman, silahkan buka pesan tersebut
* Nah, kamu bisa lihat di bagian pengirim, dengan begitu nomor Indosat kamu akan terlihat

Cara Cek Nomor Indosat Lewat Laptop/Modem
Untuk kamu yang ingin mengetahui berapa nomor Indosat yang kamu gunakan saat ini,selain kamu bisa cek melalui handphone, kamu juga bisa cek melalui modem. Jika kamu menggunakan kartu Indosat pada modem yang terpasang di PC maupun laptop, kamu tidak perlu sibuk untuk pindahkan kartu tersebut ke ponsel.

Karena, kamu bisa melakukan pengecekan nomor secara langsung dari modem yang terpasang pada perangkat tersebut. Kamu bisa ikuti langkah-langkahnya di bawah ini.

* Langkah pertama kamu harus hubungkan modem dengan PC maupun laptop
* Setelah itu kamu tunggu beberapa saat hingga jendela yang berisi menu utama di modem telah terbuka
* Jika sudah muncul, kamu klik pada menu USSD yang ada di menu utama
* Selanjutnya kamu ketik kode dial *123*30# dan kemudian tekan tombol kirim yang ada pada layar tersebut
* Kemudian kamu tunggu beberapa saat hingga layar PC maupun laptop kamu akan menampilkan informasi lengkap tentang kartu Indosat yang terpasang di modem
* Dan tentunya kamu juga tahu berapa nomor Indosat yang kamu gunakan
* Agar tidak lupa sebaiknya kamu tulis nomor yang muncul tersebut

Baca Juga :
Penutup
Itulah pembahasan mengenai Cara Cek Nomor Indosat yang bisa kamu lakukan. Ada beberapa cara untuk mengecek nomor Indosat, baik dengan cara cek nomor Indosat melalui handphone dan melalui modem.

Kamu tidak perlu khawatir lagi jika kamu tidak tahu berapa nomor indosat yang kamu gunakan saat ini. Kamu bisa pilih cara cek nomor Indosat yang kamu rasa cukup mudah dan tepat. Semoga artikel ini bermanfaat dan dapat membantu kamu, sampai jumpa di artikel-artikel selanjutnya. Terima kasih.