8 Cara Mengatasi Insomnia Biar Bisa Tidur Nyenyak Lagi
Tidak perlu khawatir sulit tidur lagi, ada sejumlah cara mengatasi insomnia biar kamu bisa tidur nyenyak lagi saat malam. Simak caranya ya.
Insomnia adalah salah satu gangguan yang biasa terjadi, banyak orang yang mengalaminya termasuk kamu.
Kamu susah tidur saat malam hari, sering terbangun, mengantuk saat siang hari, dan lainnya menjadi segelintir gejala insomnia.
Penyebab insomnia juga banyak mulai dari konsumsi obat, pola hidup yang tidak sehat, dan lainnya.
Mereka yang mengalami insomnia merasa lelah saat terbangun sehingga memengaruhi suasana hati, kesehatan, hingga kualitas hidup.
Dalam kondisi tertentu, banyak orang mengalami insomnia jangka pendek yang bisa berlangsung selama beberapa minggu.
Hal ini biasanya terjadi karena stres atau kejadian traumatis alias peristiwa yang menyebabkan trauma.
Selain itu, ada juga orang yang mengalami insomnia yang cukup parah, kadang terjadi karena menjalani pengobatan.
Mengenali Gejala Insomnia
Ada sejumlah gejala insomnia seperti susah tidur pada malam hari walaupun sudah lelah, terjaga sepanjang malam.
Gampang terbangun saat tidur malam, kesulitan tidur lagi setelah terjaga, merasa lelah saat bangun dari tidur malam.
Selalu mengantuk dan lelah sepanjang hari, merasa sensitif, kesulitan untuk fokus, sering melakukan kesalahan.
Jika kamu sudah mengetahui gejala insomnia, tentu bisa mencari cara mengatasi insomnia yang tepat.
1. Mengubah Suasana Kamar Tidur
Pastikan kamar tidur gelap saat ingin tidur agar tubuh mengatur ritme sirkadian yang membuat kamu mengantuk.
Jangan menggunakan kamar tidur untuk bekerja, menonton televisi, hingga makan, kamar tidur hanya untuk tidur.
Jadi jauhkan smartphone, televisi, tablet, laptop, atau apapun piranti elektronik lainnya agar kamu fokus untuk tidur.
2. Menghindari Konsumsi Kafein Sebelum Tidur
Hindari untuk minum kopi yang mengandung kafein agar kamu bisa tidur lelap, kurangi minum kopi jika mengalami insomnia.
Selain itu, kurangi juga minum terlalu banyak agar frekuensi buang air kecil tidak lebih sering dan membuat kamu terbangun.
Kurangi juga konsumsi minuman beralkohol karena bisa mengganggu siklus tidur setiap malamnya.
Bagi kamu yang doyan minum kopi, tentunya cara mengatasi insomnia ini memang tergolong agak sulit ya.
3. Tidur Sesuai Jadwal yang Sama
Biasakan untuk memiliki jadwal tidur yang sama setiap hari alias menjaga pola tidur yang baik untuk mengatasi insomnia.
Jadwal ini harus dilakukan setiap hari, tidak hanya pada hari kerja, namun juga pada akhir pekan atau saat libur.
Hal ini bertujuan agar tubuh memiliki jam biologis dengan mulai tidur pada waktu yang sama dan bangun pada waktu yang sama.
4. Bersantai Sebelum Tidur
Luangkan waktu sebelum tidur untuk bersantai dengan salat, berdoa, yoga, membaca buku, mendengarkan musik, dan lainnya.
Jangan biasakan untuk membaca berita, membuka aplikasi percakapan, atau mengecek sosial media.
Lakukan hal yang membuat rileks dan menghindari hal yang membuat otak berpikir, rileks sejenak.
Cara mengatasi insomnia seperti ini memang mudah, santai bersama keluarga atau pasangan tentunya tidak sulit.
5. Melakukan Olahraga Secara Rutin
Jangan biasakan malas gerak, kamu bisa berolahraga ringan seperti lari, jalan kaki, naik sepeda, atau renang.
Olahraga rutin ternyata bisa meningkatkan kualitas dan lama tidur, namun jangan lakukan sebelum tidur.
Coba lakukan olahraga ringan setiap pagi misalnya jalan kaki atau naik sepeda keliling kompleks rumah.
6. Usahakan Tidak Tidur Siang
Saat siang hari, kamu memang bisa tidur siang sejenak agar bisa fokus dan meningkatkan produktivitas kerja.
Selain itu, tidur siang bisa bisa menjadi cara untuk mengganti kekurangan tidur saat malam hari.
Namun, sebaiknya jika mengalami insomnia, jangan pernah tidur siang agar kamu bisa merasa mengantuk pada malam hari.
7. Meditasi Atau Berdoa Kalau Tetap Tidak Bisa Tidur
Jika kamu masih merasa kesulitan tidur meski sudah berada di kamar tidur, coba untuk meditasi atau berdoa.
Kamu bisa memilih yoga, memejamkan mata, membaca Al Quran, atau membaca doa dari Al Kitab.
Saat berdoa atau meditasi, pikiran kamu bisa lebih tenang sehingga bisa mengantuk dan tidur lelap.
8. Berkonsultasi dengan Dokter
Kalau kamu sudah mencoba banyak cara mengatasi insomnia, namun belum sukses, kenapa tidak mendatangi dokter.
Dokter akan memberikan masukan, tips, dan lainnya untuk mengatasi insomnia yang mungkin sudah akut.
Apalagi jika sudah akut, insomnia bisa memengaruhi kualitas hidup, suasana hati, dan juga kesehatan.
Nah, itulah cara mengatasi insomnia dengan berbagai cara, sejumlah langkahnya memang mudah ya, yang penting kamu harus disiplin.
Jangan lupa membaca artikel Rumah123.com untuk mendapatkan berita, tips, atau panduan yang menarik mengenai properti, desain, hukum, hingga gaya hidup.
Laman ini juga memudahkan bagi para pencari properti, penjual properti, hingga sekadar mengetahui informasi, karena Rumah123.com memang #AdaBuat Kamu.
Saatnya kamu memilih dan mencari properti terbaik untuk tempat tinggal atau investasi properti, hanya di Rumah123.com dan 99.co.