Cara Kirim Pulsa Indosat Melalui Aplikasi MyIM3

Punya banyak pulsa di nomor Indosat? Bagi-bagi saja, caranya mudah tinggal gunakan aplikasi myIM3. Dengan aplikasi myIM3 bisa mengirim pulsa ke nomor Indosat lainnya baik itu pulsa reguler, pulsa paket internet, paket telpon ataupun paket SMS.

# Apa itu aplikasi myIM3?
Aplikasi myIM3 adalah aplikasi yang disediakan secara gratis oleh Indosat yang bisa di unduh dan diinstal baik oleh penggua iOS maupun Android. myIM3 sebagai aplikasi dikhususkan untuk pengguna kartu seluler dari Indosat ini memberikan banyak kemudahan bagi penggunanya. Aplikasi myIM3 bisa terkoneksi dengan nomor Indosat dengan bermacam fitur yang bisa dimanfaatkan seperti beli pulsa reguler, pulsa paket, dan lain-lain seperti disebutkan diatas.

# Fitur-fitur myIM3
* Cek pulsa
* Cek paket
* Beli pulsa
* Beli paket internet
* Beli paket telpon maupun SMS
* Bisa jualan pulsa dengan kios myIM3
* Mendapatkan info promo
* Bisa nonton video
* Bisa baca artikel pilihan
* Main game
* Tuker poin reward
* Bisa kirim pulsa maupun paket ke sesama Indosat
* Satu akun myIM3 bisa terkoneksi dengan banyak nomor Indoat lainnya (ketentuan: nomor tersebut belum terkoneksi dengan aplikasi myIM3 sebelumnya). Dengan fitur ini tentunya bagi yang memiliki banyak nomor akan mempermudah dalam mengontrol nomor lainnya seperti sisa pulsa dan masa aktif kartu itu sendiri.
* Butuh bantuan? Diaplikasi myIM3 ada Indira fitur chat yang bisa membantu
* Masih banyak lagi fitur lainnya.

# Cara kirim pulsa, paket internet, paket telpon maupun SMS
Untuk cara mengirim pulsa baik pulsa biasa maupun pulsa paket itu sangat mudah dilakukan di aplikasi myIM3, cukup dengan beberapa langkah saja tanpa harus pakai SMS tinggal klik dan klik.

Baca juga: Pulsa reguler tidak laku tersisih dengan pulsa paketan“

* Memilih tab BELI lalu pilh paket
* Pilih BELI/GIFT
* Setelah terpilih paketnya, klik BEL GIFT
* Masukan nomor Indosat tujuan
* Pembayarannya pilih dengan SALDO
* Selesai, nomor pemerima menerima SMS pemberitahuan seperti ini

* Buka aplikasi myIM3
* Pilih nomor yang akan didebet atau dikirim pulsanya dalam bentuk pulsa atau paket
* Pilih tab beli
* Pilih paket (contoh kirim paket internet)
* Klik beli/gift
* Klik kirim/gift
* Masukan nomor tujuan
* Pilih pembayaran dengan saldo
* Klik bayar
* Selesai, tunggu pulsa masuk.

Dengan cara diatas tentunya sangat mudah untuk melakukan transfer pulsa kesesama Indosat. Biasanya bagi pemilik nomor yang jarang menggunakan nomornya untuk melakukan panggilan dengan pulsa reguler, dipastikan pulsa akan selalu bertambah. Walaupun pulsa masih banyak pasti berikutnya harus tetap isi pulsa lagi, bagaimana tidak, isi pulsa wajib hukumnya untuk memperpanjang masa aktif, kalau tidak ya siap-siap nomornya kena blokir.

Makanya dari itu sebelum masa aktif habis, pulsa yang ada bisa dibagi-bagi dengan cara diatas menggunakan aplikasi myIM3, barulah kemudian untuk memeperpanjang masa aktif bisa beli pulsa reguler kembali.