10 Contoh Perkenalan Diri Dalam Bahasa Inggris Dan Tipsnya
Tidak sedikit perusahaan yang saat ini melakukan wawancara kandidat menggunakan bahasa Inggris. Oleh karena itu, salah satu hal yang harus dipersiapkan oleh kandidat adalah perkenalan diri dalam bahasa Inggris.
Banyak orang menganggap wawancara dalam bahasa Inggris merupakan sesuatu yang mengerikan.
Padahal, jika mengetahui tipsnya, wawancara dalam bahasa Inggris tidak jauh berbeda dengan wawancara dalam bahasa Indonesia. Yang membedakan hanyalah bahasa yang digunakan.
Biasanya pertanyaan, “Tell me about yourself” atau “Introduce yourself” menjadi pertanyaan yang membuka sesi wawancara.
Seperti yang kita ketahui, kesan pertama sangat penting bagi hubungan kita dengan orang lain.
Oleh karena itu, usahakan menjawab pertanyaan pertama dengan baik untuk semakin meyakinkan HRD atau user hingga akhir wawancara.
Berikut Glints berikan tips dan contoh perkenalan diri dalam bahasa Inggris untuk wawancara kerja.
Tips Perkenalan Diri dalam Bahasa Inggris
1. Ceritakan sesuai porsi
Ketika kamu diminta perkenalan diri dalam bahasa Inggris, cukup ceritakan sesuai porsinya saja. Jangan menceritakan terlalu banyak atau terlalu sedikit tentang dirimu.
Dilansir dari Big Interview, perusahaan hanya ingin tahu apakah kamu sesuai dengan kualifikasi awal untuk bekerja dengan posisi tertentu di sana.
Hal ini berlaku untuk wawancara dalam bahasa apapun, termasuk bahasa Inggris.
2. Tenang
Jika kamu panik, kamu akan semakin sulit untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan wawancara dengan baik.
Oleh karena itu, tenang dan rileks. Yakinkan dirimu bahwa wawancara tersebut tidak menakutkan.
Jauhkan pikiran-pikiran buruk seperti, “Bagaimana jika aku tidak diterima kerja di perusahaan ini?”
Salah satu penyebab orang panik saat wawancara adalah karena kurangnya persiapan, seperti dikutip Forbes.
Setidaknya, persiapkan dirimu untuk wawancara sehari sebelumnya. Pikirkan kemungkinan pertanyaan yang muncul dan siapkan jawaban atas pertanyaan tersebut
Siapkan juga hal-hal lainnya seperti pakaian dan dokumen.
3. Fokus pada kelebihan dirimu
Saat menghadapi wawancara, fokuslah pada kelebihan dirimu. Pikirkan apa saja kelebihan-kelebihanmu yang cocok untuk mendapatkan posisi tersebut.
Sebagai contoh, kamu akan wawancara untuk posisi content writer.
Tanamkan dalam dirimu bahwa kamu adalah orang yang tepat untuk posisi tersebut.
Ketika wawancara, kamu bisa fokus menyebutkan kelebihanmu terkait content writer, seperti detail, mampu berbahasa dengan baik dan benar, serta pengalaman dan prestasimu lainnya yang terkait.
Jika kamu melamar untuk perusahaan startup, kamu juga bisa menyebutkan kelebihanmu sebagai orang yang mudah beradaptasi dan bisa mengikuti ritme kerja yang cepat.
Hal yang Perlu Disampaikan saat Perkenalan dalam Bahasa Inggris
1. Background profesional
Hal pertama yang perlu kamu sampaikan saat perkenalan diri dalam bahasa Inggris adalah background profesionalmu.
Kamu bisa menyebutkan nama, pengalaman, latar belakang pendidikan, dan prestasi.
Contoh:
> Hello! My name is Clarissa Wijaya. I am 22 years old. I graduated from the University of Indonesia, majoring in Communication Science two months ago.
I have a strong background in writing since I’ve been working as a freelance writer while finishing my undergraduate thesis. I have worked for a company as a content writer for their blog.
Artinya:
Halo! Nama saya Clarissa Wijaya. Saya berusia 22 tahun. Saya lulus dari Ilmu Komunikasi Universitas Indonesia dua bulan yang lalu.
Saya punya latar belakang menulis yang kuat sejak bekerja lepas sebagai penulis sambil menyelesaikan skripsi. Saya sudah bekerja dengan sebuah perusahaan sebagai penulis konten blog mereka.
2. Tonjolkan kemampuanmu
Pastikan untuk menyebutkan kemampuanmu ketika perkenalan diri saat wawancara dalam bahasa Inggris.
Hal ini penting tak hanya untuk perkenalan dalam bahasa Inggris, tetapi juga dalam bahasa Indonesia.
Kamu tidak perlu menjabarkan kemampuanmu dalam banyak hal, tetapi sebutkan saja kemampuanmu yang relevan dengan bidang yang kamu lamar.
Contoh:
> I always try to improve my skills, especially in writing. I joined some courses and read a lot of books about writing. I also joined a community for writers called Penulis Indonesia.
Last year, I won a writing competition held by mass media in Indonesia. At that time, I wrote about the best solution to traffic jams in Jakarta.
I’m also a creative person. I like to think out of the box to find what is best for everyone. When someone tells me to do something, I can do more than that.
Artinya:
Saya selalu mencoba untuk meningkatkan kemampuan saya, terutama dalam penulisan. Saya pernah mengikuti beberapa kursus dan membaca banyak buku mengenai penulisan.
Selain itu, saya juga mengikuti sebuah komunitas penulis, bernama Penulis Indonesia.
Tahun lalu, saya memenangkan kompetisi menulis yang diadakan sebuah media massa di Indonesia. Saat itu, saya menulis tentang apa solusi terbaik untuk mengatasi macet di Jakarta.
Saya juga seseorang yang kreatif dan suka berpikir hal-hal yang di luar biasanya untuk memberikan hasil terbaik bagi semua orang. Ketika seseorang meminta saya melakukan sesuatu, saya juga bisa melakukan lebih dari itu.
3. Ceritakan mengapa kamu melamar posisi tersebut
Ketika melakukan perkenalan diri dalam bahasa Inggris, buat HRD atau user menyadari bahwa alasanmu melamar posisi tersebut sesuai dengan visi misi perusahaan.
Contoh:
> Even though I like my previous job as a freelance writer, I need a more challenging job.
As a content writer in this company, I’m sure that my writing skills will improve and make this company keep going better. Besides that, I also hope to have a long-term career path in this company.
Artinya:
Walaupun saya menyukai pekerjaan saya sebelumnya sebagai pekerja lepas, tetapi saya mengharapkan adanya tantangan yang lebih besar.
Saya merasa bekerja sebagai penulis konten di perusahaan ini dapat mendorong kemampuan menulis saya menjadi lebih baik sekaligus saya berkontribusi untuk memajukan perusahaan ini.
Selain itu, saya juga berharap memiliki jenjang karier yang lebih panjang di sini.
Contoh Perkenalan dalam Bahasa Inggris
Untuk contoh lengkap perkenalan diri dalam bahasa Inggris, berikut Glints berikan padamu beserta terjemahannya. Yuk, simak contohnya berikut ini!
1. Contoh perkenalan sebagai content writer
Hello! My name is Clarissa Wijaya. I am 22 years old, and I graduated from the University of Indonesia, majoring in Communication Science two months ago.
I have a strong background in writing since I’ve been working as a freelance writer while finishing my undergraduate thesis. I have worked for several companies as a content writer for their blog.
I always try to improve my skills, especially in writing, by following some courses, reading many about writing, and joining a writer community called Penulis Indonesia.
Last year, I won a writing competition held by a media in Indonesia. At that time, I wrote about the best solution to traffic jams in Jakarta.
I’m also a creative person. I like to think out of the box to find what is best for everyone. When someone tells me to do something, I can do more than that.
Even though I like my previous job as a freelance writer, I need a more challenging job.
As a content writer in this company, I’m sure that my writing skills will improve and make this company keep going better.
Besides that, I also hope to have a long-term career path in this company.
Bahasa Indonesia
Halo! Nama saya Clarissa Wijaya. Saya berusia 22 tahun. Saya lulus dari Ilmu Komunikasi Universitas Indonesia dua bulan yang lalu.
Saya punya latar belakang menulis yang kuat sejak bekerja lepas sebagai penulis sambil menyelesaikan skripsi. Saya sudah bekerja dengan sebuah perusahaan sebagai penulis konten blog mereka.
Saya selalu mencoba untuk meningkatkan kemampuan saya, terutama dalam penulisan. Saya pernah mengikuti beberapa kursus dan membaca banyak buku mengenai penulisan.
Selain itu, saya juga mengikuti sebuah komunitas penulis, bernama Penulis Indonesia.
Tahun lalu, saya memenangkan kompetisi menulis yang diadakan sebuah media massa di Indonesia. Saat itu, saya menulis tentang apa solusi terbaik untuk mengatasi macet di Jakarta.
Saya juga seseorang yang kreatif dan suka berpikir hal-hal yang di luar biasanya untuk memberikan hasil terbaik bagi semua orang. Ketika seseorang meminta saya melakukan sesuatu, saya juga bisa melakukan lebih dari itu.
Walaupun saya menyukai pekerjaan saya sebelumnya sebagai pekerja lepas, tetapi saya mengharapkan adanya tantangan yang lebih besar.
Saya merasa bekerja sebagai penulis konten di perusahaan ini dapat mendorong kemampuan menulis saya menjadi lebih baik sekaligus saya berkontribusi untuk memajukan perusahaan ini.
Selain itu, saya juga berharap memiliki jenjang karier yang lebih panjang di sini.
2. Contoh perkenalan sebagai copywriter
Hi, nice to meet you! My name is Andrea Jarani. I am 26 years old and am applying for this company as a copywriter.
I have had a strong background in creative writing since I was a student. After I graduated, I worked for the GCX agency as a copywriter for 3,5 years.
I always try to improve my copywriting and creativity by joining courses and discussion forums.
During my time at GCX, I was honored as the best performer because my copy for a brand won an award.
I am the type of person who wants to go the extra mile. If there is anything I can help with, I offer my help to my coworkers.
Even though I love my previous job, I think it’s time for a new chapter in my career. I personally believe that this company is the right choice for my career.
As a copywriter, I am sure that my creative writing and thinking skills, teamwork, and willingness to go the extra mile will help me thrive in this position.
Bahasa Indonesia
Hi, senang bertemu dengan Anda! Nama saya Andrea Jarani. Saya berumur 26 tahun dan melamar di perusahaan ini sebagaicopywriter.
Saya memiliki latar belakang di bidangcreative writingsemenjak saya masih mahasiswa. Setelah lulus, saya bekerja di agensi GCX sebagaicopywriterselama 3,5 tahun.
Saya selalu mengasahskillscopywritingdan kreativitas dengan mengikuti kursus dan juga berdiskusi di berbagai forum kreatif.
Selama saya bekerja di GCX, saya mendapatkan penghargaan sebagai karyawan terbaik karenacopyyang saya buat mendapatkan penghargaan.
Saya adalah seseorang yang selalugo the extra mile. Jika ada hal yang bisa saya bantu, saya selalu menawarkannya pada rekan kerja.
Meskipun saya senang dengan pekerjaan sebelumnya, saya merasa ini adalah lembaran baru bagi karier saya. Saya sendiri percaya bahwa perusahaan ini adalah pilihan yang tepat.
Sebagaicopywriter, saya yakin bahwa kemampuan menulis dan berpikir kreatif, bekerja sama dalam tim, dan keinginan untuk memberi lebih dapat membantu saya untuk sukses di posisi ini.
3, Contoh perkenalan sebagai graphic designer
Hello, nice to meet you! My name is Ahmad Karimi. I am 24 years old, and I am applying as a graphic designer in this agency.
I graduated from RDS University 6 months ago, majoring in visual communication design. I was active in the students’ organization and excelled in my study.
My achievement as a student was when I won a design competition held by my regional government about the danger of Covid-19.
Then, before I graduated, I became a freelance designer to gain experience. I was a freelance graphic designer for several clients for eight months.
I look for many references and read books about designs to improve my design skills.
I am also the type who can work with tight deadlines and work in a team or individually.
I choose this company because this company is a suitable place for someone like me who desires challenges every time. Working for a long time in this company is one of my professional goals.
As a graphic designer, I believe that my creativity, ability to work as a team, and working on a tight deadline will help me thrive in this position and help this company become better.
Bahasa Indonesia
Halo, senang bertemu denganmu! Nama saya Ahmad Karimi, umur 24 tahun, dan saya melamar sebagaigraphic designerdi agensi ini.
Saya baru saja lulus dari Universitas RDS 6 bulan lalu, dari program studi desain komunikasi visual. Sebagai mahasiswa, saya aktif berorganisasi dan juga memiliki kemampuan akademis yang baik.
Salah satu pencapaian saya ketika mahasiswa adalah, saya memenangkan kompetisi desain yang diselenggarakan oleh pemerintah daerah tentang bahaya Covid-19.
Kemudian, sebelum saya lulus, saya menjadifreelance graphic designer untuk mendapatkan pengalaman selama delapan bulan.
Untuk meningkatkan kemampuan desain saya, saya selalu melihat berbagai referensi dan membaca buku seputar desain.
Saya juga adalah seseorang yang dapat bekerja dideadlineyang ketat dan dapat bekerja di dalam tim ataupun individu.
Alasan saya memilih perusahaan ini karena saya rasa perusahaan ini adalah tempat yang cocok untuk orang seperti saya yang selalu mencari tantangan. Bekerja dalam jangka waktu panjanga adalah salah satu tujuan profesional saya.
Sebagaigraphic designer, saya yakin kreativitas, kemampuan bekerja dalam tim, dan juga dengandeadlineyang ketat dapat membantu saya sukses di posisi ini dan membantu perusahaan menjadi lebih baik lagi.
4. Contoh perkenalan sebagaidigital marketer
Greetings! My name is Siti Indrani. I am 23 years old, and I am applying as a digital marketer for this company.
I have had a strong background in communication and marketing because I was a student in the business communication program at KRE University.
To become a good digital marketer, I took a lot of courses in digital marketing and read books about the topic.
From that, I learned a lot about SEO and content marketing. That is why I am eager to use my knowledge and skills for this company.
I am someone who is not satisfied with reaching the target. That is why I always make sure that my output is more than expected.
I choose this company because this company has the environment I need to grow professionally. Moreover, working for this company is my professional goal.
As a digital marketer, I am eager to learn more about this whilst also ensuring that my work can help the company grow even bigger.
Bahasa Indonesia
Halo! Saya Siti Indrani, umur 23 tahun, dan saya melamar sebagaidigital marketerdi perusahaan ini.
Saya memiliki latar belakang di bidang komunikasi danmarketingkarena saya adalah mahasiswa di program komunikasi bisnis di Universitas KRE.
Untuk menjadidigital marketeryang baik, saya mengikuti beragam kursus di bidangdigital marketingdan membaca banyak buku yang membahas hal tersebut.
Dari sana, saya belajar banyak hal tentang SEO dancontent marketing. Karena itulah, saya ingin mengaplikasikan pengetahuan danskillssaya untuk perusahaan ini.
Saya adalah seseorang yang tidak puas hanya dengan mencapai target. Karena itu, saya selalu memastikan bahwaoutputyang dihasilkan selalu lebih dari yang diekspektasikan.
Alasan saya memilih perusahaan ini karena saya rasa perusahaan ini memiliki lingkungan yang saya butuhkan untuk berkembang secara profesional. Selain itu, bekerja di perusahaan ini adalah tujuan profesional saya.
Sebagai seorangdigital marketer, saya ingin untuk belajar lebih banyak tentang bidang ini sambil memastikan bahwa pekerjaan saya dapat membuat perusahaan ini menjadi lebih besar lagi.
5. Contoh perkenalan sebagaidata analyst
Good morning! I hope you’re doing well. My name is Kintan Kirara. I am 25 years old and am applying for the data analyst position.
I graduated from RIT University in 2020, majoring in the applied mathematics program.
After I graduated, I did an internship at HT company as a data analyst for six months. Then, I got an offer to continue working for them for a year because of my good performance.
I learned a lot about data science and data analytics during my time there. I also help my company grow its revenue by 20% from the last quarter.
As a person, I love to work in a team because it helps me gain a lot of insights and points of view regarding a problem. That’s why my problem-solving skills are improved.
Even though my previous job is precious, I want to start a new chapter in my career, and I believe that this company is the right choice for me.
As a data analyst, I am sure that my data science and data analytics, teamwork, and problem-solving skills will help this company be even better than before.
Bahasa Indonesia
Selamat pagi! Saya harap Anda baik-baik saja. Nama saya Kintan Kirara, umur 25 tahun. Saya melamar di posisi sebagaidata analyst.
Saya lulus dari Universitas RIT pada tahun 2020 lalu, mengambil jurusan di program matematika terapan.
Setelah lulus, saya melakukaninternshipdi perusahaan HT sebagaidata analystselama 6 bulan. Kemudian, saya mendapatkan tawaran bekerja selama setahun karena performa saya yang bagus.
Selama saya di sana, saya belajar banyak seputardata sciencedandata analytics. Saya juga membantu perusahaan meningkatkanrevenue-nya sebesar 20% dari quarter sebelumnya.
Saya adalah orang yang senang bekerja dalam tim karena membantu saya mendapatkaninsightdan sudut pandang terhadap suatu masalah. Karena itu, kemampuanproblem-solvingsaya sangat terasah.
Meskipun saya senang dengan pekerjaan sebelumnya, saya ingin memulaichapterbaru dalam karier saya. Saya percaya bahwa perusahaan ini adalah pilihan tepat bagi saya.
Sebagaidata analyst, saya yakin pengetahuan saya dalamdata sciencedandata analytics, kemampuan kerja sama, danproblem-solvingdapat membantu peursahaan ini menjadi lebih baik dari sebelumnya.
6. Contoh perkenalan sebagai UX designer
Greetings! My name is Alexia Candra, 28 years old, and I am applying for UX designer position.
I have a huge interest in UX design since I was a student. Shortly after I graduated, I had an internship at URYU, a tech company, to work as UX designer.
After that, due to my performance, I was recruited to be a full-time UX designer for 3 years.
During my time there, I won the best employee award from the company three years in a row due to my performance and results.
It is because I always try to exceed the expectation the people gave me. Those expectations make me motivated to do well in my job.
I love my previous job. However, I think it’s time for a new chapter in my career, and I believe this company is the right choice.
I am sure I can achieve success in this position because I have the skill set needed such as creative thinking, critical thinking, visual communication, design interaction, wireframing, and protoyping.
Bahasa Indonesia
Halo! Nama saya Alexia Candra, 28 tahun, and saya melamar untuk posisiUX designer.
Saya memiliki ketertarikan dalam bidangUX design semenjak saya masih mahasiswa. Beberapa saat setelah lulus, saya mendapatkanintershipdi URYU, sebuah perusahaan teknologi, untuk bekerja sebagaiUX designer.
Setelah itu, saya direkrut untuk menjadifull-time UX designer selama 3 tahun karena performa saya.
Selama saya di sana, saya mendapatkan penghargaaan karyawan terbaik dari perusahaan selama 3 tahun berturut-turut karena performa dan hasil yang saya berikan.
Hal ini karena saya selalu mencoba untuk melebihi ekspektasi yang orang beri. Ekspektasi tersebut membuat saya termotivasi untuk bekerja dengan baik.
Saya menyukai pekerjaan saya sebelumnya. Namun, saya merasa bahwa sudah waktunya untuk memulai lembaran baru dalam karier saya, dan saya percaya bahwa perusahaan ini adalah pilihan yang tepat.
Saya yakin saya bisa mendapat kesuksesan di posisi ini karena saya memilikiskill setyang dibutuhkan seperti berpikir kreatif, berpikir kritis, komunikasi visual, desain interaksi,wireframing, danprototyping.
7. Contoh perkenalan sebagai UX writer
Hello, nice to meet you! My name is Joni Ahmad. I am 27 years old and am applying for the UX writer position.
I always have had a huge passion for creative writing and UX writing since I was in college.
After I graduate, I took a lot of courses in UX writing, and eventually landed an internship program at PT. YEM. There, I worked as their intern UX writer for 6 months, before eventually being recruited to be their full-time employee for 3,5 years.
Last year, the application received many positive reviews from users. Their positive reviews are mainly because of the microcopy, which makes it easy for the users to navigate through the app.
I personally love to work in a team because I can gain insights and perspectives when solving problems. It helps me to learn which language or word should I use to make the users understand.
The reason I apply for this job is that I think it’s time for me to take another opportunity in my career, and I feel that this company is the right fit for me.
As a UX writer, I believe that I can make the applications made by this company easy to navigate and understand by the user.
Bahasa Indonesia
Halo, senang bertemu dengan Anda! Nama saya Joni Ahmad. Saya berusia 27 tahun dan melamar untuk posisiUX writer.
Saya memilikipassiondalam bidang menulis kreatif danUX writingsemenjak saya masih kuliah.
Setelah saya lulus, saya mengikuti banyak kursus UX writing, dan akhirnya mendapat program magang di PT. YEM. Di sana, saya bekerja sebagaiintern UX writer selama 6 bulan, sebelum saya direkrut untuk menjadi pegawai tetap selama 3,5 tahun.
Tahun lalu, aplikasi yang dibuat mendapat banyakreviewpositif dariuser.Reviewpositif tersebut utamanya karenamicrocopy di dalam aplikasi tersebut, yang membuatusermudah menggunakannya.
Saya merasa senang bekerja dalam tim karena saya bisa mendapatinsightdan sudut pandang ketika memecahkan masalah. Hal tersebut membantu saya untuk belajar bahasa atau kata seperti apa yang harus digunakan agar userpaham.
Alasan saya melamar di posisi ini karena saya pikir sudah waktunya untuk mengambil kesempatan baru dalam karier, dan saya merasa perusahaan ini cocok untuk saya.
SebagaiUX writer, saya percaya saya bisa membuat aplikasi yang dibuat perusahaan mudah digunakan dan dipahami olehuser.
8. Contoh perkenalan sebagai sales representative
Hello! My name is Aida Hisyam, 25 years old, and I am applying for the sales representative position.
As a business administration student, I am always been intrigued by the world of sales. It is because the sales industry is a fast-pacing and competitive industry, and I love to compete with others.
After I graduated, I joined an internship program as a sales representative intern at PT. HDE. There, I learned a lot about how to make, negotiate, and close a deal.
I always try to improve my persuasive skills by reading books about communication and psychology. It helps me to learn about the people that I am talking to.
During my time at PT. HDE, I helped the sales representative team to close a deal with another business worth Rp50 million. I was honored as a key figure in closing the deal.
Now, after my internship ends, I want to take a new step in my career. I think this company is the right one for me because I can imagine myself staying for a long time here.
As a sales representative, I always improve my skills such as communication, persuasiveness, and active listening. I believe that these skills can help me to be successful in this role.
Bahasa Indonesia
Halo! Nama saya Aida Hisyam, 25 tahun, dan saya melamar sebagaisales representative.
Sebagai mahasiswa di bidang administrasi bisnis, saya selalu tertarik dengan duniasales. Hal ini karena salesadalah industri yang cepat dan kompetitif, dan saya senang berkompetisi dengan orang lain.
Setelah saya lulus, saya mengikuti program magang sebagaisales representativedi PT. HDE. Di sana, saya belajar banyak seputar cara membuat, menegosiasi, dan menutupdeal.
Saya selalu mencoba meningkatkanskillpersuasi saya dengan membaca buku tentang komunikasi dan psikologi. Hal tersebut membuat saya bisa mempelajari orang yang sedang berbicara dengan saya.
Selama saya magang di PT. HDE, saya membantu timsales representativeuntuk mendapatkan kesepakatan dengan bisnis lain senilai Rp 50 juta. Saya dianggap sebagai figur penting dalam kesepakatan tersebut.
Sekarang, setelah program magang saya selesai, saya ingin mengambil langkah baru dalam karier. Saya merasa perusahaan ini tepat untuk saya karena saya merasa bisa bertahan di sini dalam waktu yang lama.
Sebagaisales representative, saya selalu meningkatkan kemampuan komunikasi, persuasi, danactive listening. Saya percaya kemampuan tersebut dapat membantu saya untuk sukses di peran ini.
9. Contoh perkenalan sebagai customer service
My name is Indra Kuswara, 23 years old, and I am applying for the customer service position.
I have had a strong background in communication because I was a student in the business communication program at NFO University.
To become a good customer service, I read a lot of books and took courses in this topic.
From that, I learned a lot about how to approach customer and face them when they’re angry. That is why I am eager to use my skills and knowledge for this company.
I am someone who is always giving my best. If there is a target that I have to reach, I make sure I exceed it.
I believe that this company has the environment to help me grow professionally. Moreover, working here is also my professional goal.
As a customer service, I am eager to learn more about this field whilst ensuring that I can help the company grow.
Bahasa Indonesia
Nama saya adalah Indra Kuswara, 23 tahun, dan saya melamar di posisicustomer service.
Saya memiliki latar belakang yang kuat di bidang komunikasi karena saya merupakan lulusan dari jurusan komunikasi bisnis di Universitas NFO.
Untuk menjadicustomer serviceyang baik, saya membaca banyak buku dan mengikuti kursus di topik ini.
Dari kedua hal tersebut, saya belajar banyak tentang bagaimana mendekati konsumen dan menghadapinya ketika mereka sedang marah. Karena itu saya ingin menggunakanskillsdan pengetahuan saya untuk perusahaan ini.
Saya adalah seseorang yang selalu memberi yang terbaik. Apabila ada target yang harus dicapai, saya pastikan untuk melebihinya.
Saya percaya bahwa perusahaan ini memiliki lingkungan yang tepat untuk membantu saya berkembang secara profesional. Tak hanya itu, bekerja di sini juga merupakan tujuan profesional saya.
Sebagaicustomer service, saya ingin belajar lebih banyak seputar bidang ini dan memastikan saya bisa membantu perusahaan terus berkembang.
10. Contoh perkenalan sebagai ilustrator
Nice to meet you, my name is Daniel Jonathan. I am 24 years old, and I am applying as an illustrator in this agency.
I graduated from IOC University, majoring in visual communication design. Shortly after I graduated, I work as a freelance illustrator for 9 months for several publishing company.
I always try to improve my illustrating skills by joining workshops, reading books, and looking for references from famous illustrators.
As for my work style, I am the type who is comfortable with tight deadlines. I am also able to work in a team or individually.
I choose this company because I think it is a suitable place for someone like me who desires challenges every time. Working for a long time in this company is one of my professional goals.
As an illustrator, I believe that my creativity, ability to work as a team, and working on a tight deadline will help me to be successful in this position and help this company grow.
Bahasa Indonesia
Senang bertemu dengan Anda, nama saya Daniel Jonathan. Saya berusia 24 tahun, dan saya melamar sebagai ilustrator di perusahaan ini.
Saya lulus dari Universitas IOC, dari jurusan desain komunikasi visual. Setelah saya lulus, saya bekerja sebagaifreelanceilustrator selama 9 bulan untuk beberapa perusahaan percetakan.
Saya selalu mencoba meningkatkan kemampuan ilustrasi saya dengan mengikutiworkshop, membaca buku, dan mencari referensi dari ilustrator ternama.
Untuk gaya bekerja, saya adalah seseorang yang nyaman bekerja dengandeadlineketat. Saya juga mampu bekerja dalam tim atau individu.
Saya memilih perusahaan ini karena saya merasa ini adalah tempat yang cocok bagi seseorang yang selalu mencari tantangan setiap saat. Bekerja di perusahaan ini dalam waktu lama adalah salah satu tujuan profesional saya.
Sebagai ilustrator, saya percaya bahwa kreativitas, kemampuan bekerja sama dalam tim, dan bekerja dengandeadlineketat dapat membantu saya untuk sukses di posisi ini serta membantu perusahaan berkembang.
Demikian tips dan contoh perkenalan diri dalam bahasa Inggris dari Glints. Yang terpenting, jangan panik dan banyak melatih diri untuk wawancara dalam bahasa Inggris, ya.
Jika kamu membutuhkan tips seputar karier lainnya, kamu bisa mendapatkannya di artikel Glints lainnya. Yuk, sign up sekarang!
Seberapa bermanfaat artikel ini?
Klik salah satu bintang untuk menilai.
Kirim Penilaian
Nilai rata-rata 5 / 5. Jumlah vote: 1
Belum ada penilaian, jadi yang pertama menilai artikel ini.
We are sorry that this post was not useful for you!
Let us improve this post!
Tell us how we can improve this post?
Submit Feedback