3 Cara Mengatur Spasi Di Word Semua Versi Terbaru 2022

Cara Mengatur Spasi di Word – Setelah sebelumnya kita membahas bersama seputar cara membuat tanda tangan di Word, tidak ada bosan-bosannya kita membahas masalah microsoft word. Pasalnya salah satu software dari Microsoft Office ini benar-benar begitu membantu kita dalam berbagai macam urusan dokumen.

Bahkan dengan menggunakan microsoft word ini kita dapat membuat berbagai macam betuk dan jenis dokumen sesuai dengan kebutuhan. Seperti misalnya membuat surat resmi yang didalamnya berisikan bagian-bagian penting termasuk kop surat atau yang lainnya.

Namun tidak akan membabas bagaimana cara membuat dokumen yang baik dan benar. Namun dikesempatan kali ini kami akan membahas tentang bagaimana cara mengatur spasi di Word. Yang mana, umumnya spasi pada microsoft word merupakan sebuah jarak antar karakter atau jarak antar baris baris disetiap paragraf.

Ukuran spasi ini dapat kita sesuaikan dengan kebutuhan, sehingga kita dapat membuat tampilan dokumen yang kita buat jauh lebih menarik dan tertata lebih rapi. Bahkan untuk cara mengatur spasi di Word sendiri dapat kita lakukan dengan beberapa opsi metode yang bisa kita gunakan.

Cara Mengatur Spasi di Word Paling Mudah

Selain metode yang cukup banyak bisa kita gunakan, perlu untuk di ketahui juga bahwa pengaturan spasi juga di bedakan dalam dua kategori yang bisa kita ubah yaitu Spasi antar karakter dan spasi antar baris kalimat dalam paragraf. Untuk lebih jelasnya, silahkan simak artikel terbaru phoneranx.com berikut ini.

1. Mengatur Spasi Antar Karakter di Ms Word
Ini merupakan cara yang bisa digunakan ketika kalian ingin merenggangkan atau merapatkan jarak antar karakter pada sebuah kata yang kita tulis di microsoft word.

1. Silahkan kalian tulis sebuah kalimat atau bisa juga gunakan dokumen yang sudah ada di lembar kerja microsoft word.

2. Kemudian pilih atau seleksi dulu teks dan tulisan yang ingin kalian atur jarak spasinya.

3. Setelah itu pada tab Home silahkan pilih Peluncur Kotak Dialog Font yang ada pada sisi kanan bawah.

4. Sampai disini, silahkan klik pada tab Tingkat Lanjut atau Advanced. Berikut tampilan versi microsoft word versi 2007.

5. Terakhir silahkan kalian pilih opsi Space atau Penspasian. Jika ingin lebih di renggangkan pilih Diperluas. Namun jika ingin terlihat lebih rapat silahkan pilih Dirapatkan.

6. Terakhir silahkan kalian klik tombol OK untuk bisa melihat hasilnya.

> Catatan :

Jika ingin mengatur spasi antar karakter sesuai dengan yang kita inginkan. Maka silahkan ceklis atau centang pada bagian Opsi Rapatkan kemudian isi dengan angka dan sesuaikan.

2. Cara Mengatur Spasi di Word Antar Kata
Jika diatas merupakan cara mengatur spasi di Word untuk karakter. Seperti yang sudah kami sampaikan, kalian juga bisa melakukan pengaturan spasi untuk jarak tiap kata yang kalian tulis. Caranya pun cukup mudah.

1. Buka lembar kerja yang kalian ingin coba atur jarak spasi antar katanya.

2. Select atau Pilih Teks yang ingin kalian atur spasinya sesuai dengan kata.

3. Kemudian pada tab Home silahkan pilih Peluncur Kotak Dialog Font yang ada dibagian kanan bawah.

4. Lanjutkan dengan klik pada tab Tingkat Lanjut atau Adanvced. Untuk para pengguna versi 2007 silahkan tab Character Spascing.

5. Kemudian pada opsi Skala yang terlihat, silahkan kalian masukan skala yang sesuai dengan kalian inginkan.

Dimana ukurannya adalah :

* Jika lebih kecil dari 100% maka spasi antar kata akan lebih rapat.
* Jika lebih dari 100% maka akan terlihat lebih besar
* Jika kalian memilih normal 100% berarti kalian akan menggunakan ukuran spasi antar kata yang normal.

3. Mengatur Spasi Antar Baris Kalimat & Paragraf
Selanjutkan cara mengatur spasi di word untuk antar baris kalimat dan paragraf. Caranya pun tidak jauh berbeda dengan dua cara diatas.

1. Buka dokumen yang ingin kalian coba gunakan untuk atur spasi antar baris kalimat dan paragrafnya.

2. Setelah itu silahkan Pilih Paragraf yang ingin kalian coba atur.

3. Jika sudah silahkan pilih tab Home kemudian pilih Peluncur Kota Dialog Paragraf yang ada di pojok kanan bawah.

4. Pada halaman ini silahkan kalian pilih opsi Line Spacing atau spasi baris.

5. Silahkan pilih opsi yang kalian inginkan karena sudah tersedia pilihanya. Semakin ke bawah maka spasi antar paragraf dan kalimat akan semakin renggang.

6. Jia sudah silahkan klik OK untuk dapat melihat hasilnya.

Mudahnya cara mengatur spasi di microsoft word ini memang dapat dilakukan dengan begitu simple. Ketika sudah mengatahui bagaimana caranya, tentu saja kalian akan bisa menyusun sebuah dokumen di microsoft word dengan begitu rapi.

Nah kiranya sekian informasi yang dapat kami sampaikan dan bagikan kepada kalian semua. Semoga apa yang sudah kami tulis diatas dapat menjadi informasi yang bermanfaat dan bisa amenjadi wacana yang menarik.