Cara Cek Jumlah Poin Telkomsel Yang Kamu Punya
Pengguna setia Telkomsel tentu akan mempunyai kesempatan untuk mendapatkan reward dan juga hadiah menarik dari program Telkomsel Poin. Cara cek poin Telkomsel dapat kamu lakukan dengan mudah sehingga kamu dapat mengetahui seberapa besar poin yang kamu punya dan hadiah yang bisa kamu tukarkan.
Disini, para pengguna kartu Telkomsel hanya cukup mengumpulkan poin dengan banyak dan nantinya akan mendapatkan beragam hadiah yang diinginkan. Akan tetapi, sangat disayangkan tak semua orang mengetahui mengenai Telkomsel poin ini.
Telkomsel poin yaitu program imbalan untuk pelanggan Telkomsel (kartuHalo, SimPATI, Kartu AS dan Loop) yang setia menggunakannya. Selama masa pemakaian produk Telkomsel, pengguna akan mendapatkan sejumlah Poin yang dapat ditukarkan dengan berbagai penawaran yang cukup menarik di marchant.
Lalu, gimana sih caranya agar kamu bisa mendapatkan poin Telkomsel tersebut? Nah, untuk pengguna kartu Halo, maka kamu akan mendapatkan Telkomsel poin pada saat melakukan transaksi pembayaran.
Sementara untuk pengguna prabayar seperti Kartu AS, simPATI, dan Loop kamu akan mendapatkan 1 POIN pada setiap pengisian pulsa 10.000 (dengan transaksi akumulasi minimum Rp 50.000).
Poin telkomsel tersebut akan masuk dalam 24 jam setelah kamu melakukan isi ulang pulsa. Jika jumlah poin sudah mencapai target tertentu, maka kamu pun sudah bisa mengecek poin dan menukarkannya menggunakan cara di bawah ini:
Cara cek poin kartu Telkomsel
Cara cek poin Telkomsel melalui SMS
Untuk kamu yang ingin mengetahui beraopa jumlah poin Telkomsel, kamu bisa menggunakan cara pertama ini dengan mengetik SMS ke nomor 777.
Caranya kamu hanya perlu membuka aplikasi Message atau Pesan dan Kirim Pesan dengan mengetik POIN lalu kirim ke nomor 777.
Setelah itu, maka kamu hanya tinggal menunggu balasan informasi mengenai sisa POIN Telkomsel terakhir dan kategori apa yang kamu punya saat ini.
Cara cek poin Telkomsel melalui Dial-Up
Cara yang satu ini dapat kamu lakukan sama halnya pada saat kamu akan mengecek kuota Telkomsel. Ini dia langkah-langkahnya:
* Cara cek poin Telkomsel melalui Dial-Up yang pertama yakni dengan masuk pada menu Dial.
* Kemudian, ketik menu USSD *777# dan ketuk Call dengan menggunakan nomor Telkomsel kamu.
* Jika sudah, maka beberapa saat kemudian akan muncul informasi sisa poin dan masa berlakunya.
Cara cek poin Telkomsel melalui MyTelkomsel
Sebagai provider yang digunakan oleh banyak orang, Telkomsel juga mempunyai aplikasi yang diberi nama My Telkomsel. Aplikasi ini mempunyai berbagai menu yang menarik, salah satunya untuk mengecek sisa POIN Telkomsel kamu. Caranya dengan:
* Langkah pertama yang harus kamu lakukan yakni dengan mengunduh terlebih dahulu aplikasi MyTelkomsel jika kamu belum mempunyai aplikasinya.
* Selanjutnya kamu dapat melakukan Registrasi dengan menggunakan nomor telepon Telkomsel untuk Login.
* Jika sudah registrasi, maka pada halaman muka aplikasi kamu akan diberitahui mengenai jumlah POIN yang kamu punya.
* Jika kamu ingin mengetahui tanggal expired, kamu hanya tinggal tap pada poin Telkomsel tersebut.
BACA JUGA: Cara cek kuota Telkomsel dengan mudah dan cepat!
Nah, itu dia beberapa cara mengecek poin Telkomsel yang dapat kamu lakukan. Jika sudah mengetahui jumlah poin kamu, jangan lupa untuk menukarkannya, ya!