Cara Download Aplikasi Di Laptop Dengan Mudah Dan Gratis

TutorialCara Download Aplikasi di Laptop – Hadirnya aplikasi di smartphone membuat penggunaan teknologi semakin mudah.

Contoh umum yang paling banyak digunakan adalah aplikasi edit foto yang sering digunakan agar foto tampak lucu atau lebih menarik.

Sayangnya melalui Play Store aplikasi ini hanya bisa diunduh ke dalam smartphone saja.

Lalu bagaimana jika kamu ingin menggunakannya di PC atau laptop? Apakah ada cara download aplikasi di laptop atau PC? Tentu saja ada.

Tidak semua aplikasi hanya bisa diunduh di smartphone, asalkan tahu cara-caranya berikut ini kamu bisa menggunakan aplikasi di laptop nantinya.

Cara Mendownload Aplikasi di Laptop Paling Mudah
Google Play Store bisa saja dibuka di laptop atau PC yang terkoneksi dengan internet. Melalui web browser kamu bisa langsung masuk ke dalam webnya.

Hanya saja ketika kamu sudah memilih salah satu aplikasi dan hendak mengunduhnya, aplikasi justru akan terdownload di smartphone yang telah kamu hubungkan akun Googlenya.

Padahal kamu mungkin saja ingin memainkan aplikasi game menarik yang biasanya dimainkan di smartphone. Tapi bagaimana caranya supaya aplikasi tersebut bisa dimainkan di PC?

Beberapa cara download aplikasi di laptop dan PC berikut ini bisa kamu ikuti:

1. Menggunakan Apkpure
Cara pertama yang bisa kamu coba adalah dengan menggunakan Apkpure. Situs ini diciptakan untuk memudahkan proses mengunduh aplikasi di Play Store ke laptop langsung.

Hasil pengunduhan ada yang berbentuk WinRAR atau WinZIP, jadi kamu harus punya aplikasi tambahan untuk bisa membukanya.

Untuk bisa mengunduh melalui Apkpure, kamu bisa mengikuti tata cara berikut ini:

* Masuk ke web browser dan kunjungi web Apkpure.com.

* Setelah masuk ke halaman utama, carilah aplikasi yang hendak kamu unduh di kolom search.

* Setelah muncul hasil pencariannya, kamu bisa klik menu baca lebih lanjut di kolom berwarna biru.
* Jika sudah klik maka akan muncul tombol untuk mengunduh. Biasanya akan muncul juga ukuran dari file aplikasi tersebut. Kamu tinggal klik untuk mengunduhnya.

Selesai klik menu unduhan, kamu hanya perlu menunggu proses unduhan di komputer. Jika jaringan internet cepat maka prosesnya bisa berjalan dengan lebih cepat.

Setelah itu buka file yang berbentuk WinRAR atau WinZIP untuk bisa menjalankan aplikasi tersebut.

2. Evozi APK Downloader
Cara yang kedua adalah dengan menggunakan situs lainnya yaitu Evozi Downloader. Untuk bisa mengunduhnya ada tata cara yang cukup berbeda sebagai berikut ini:

* Masuk ke web browser dan buka situs Play Store. Kemudian carilah aplikasi yang dibutuhkan pada kolom pencarian.
* Buka aplikasi yang hendak di unduh, setelah terbuka copy alamat URL pada halaman aplikasi tersebut.

* Masuk ke situs Evozi APK Downloader untuk masuk ke proses pengunduhan. Kamu tinggal paste URL yang tadi telah dicopy ke dalam kolom URL.

* Setelah itu klik menu Generate Download Link untuk menampilkan informasi mengenai aplikasi.

* Pada halaman baru yang muncul, kamu bisa klik here to download aplikasi pada kotak berwarna hijau yang muncul.

Proses unduh aplikasi akan langsung berjalan langsung. Tempat mengunduh ini biasanya langsung tanpa adanya pihak ketiga jadi lebih aman dan bebas virus.

3. Melalui Microsoft Store
Cara mendownload aplikasi di laptop selanjutnya adalah dengan memanfaatkan Microsoft Store. Namun langkah ini tergolong tidak aman karena tidak ada antivirus yang disediakan.

Tapi sebelumnya tentukan dulu aplikasi apa yang hendak diunduh baru menggunakan cara di bawah ini.

* Nyalakan komputer dan kamu bisa buka Microsoft Store atau Window Store. Tinggal klik Start Windows kemudian Scroll dan klik menu Microsoft Store.

* Pada halaman yang muncul, kamu tinggal ketik nama aplikasi yang hendak diunduh melalui kolom pencarian yang tersedia.

* Ketika muncul halaman aplikasi untuk mengunduh, kamu bisa langsung klik menu Get kemudian Install dan tunggu hingga proses download selesai.

Aplikasi yang sudah diunduh ke laptop kini bisa kamu buka dan langsung dijalankan.

4. Memanfaatkan ekstension pada Google Chrome
Ada juga cara download aplikasi di laptop dan PC dengan memanfaatkan ekstension yang terdapat di Google Chrome.

Adanya ekstensi ini akan membuat kamu bisa dengan mudah mengunduh secara otomatis.

Cara menggunakannya adalah sebagai berikut:

* Masuk ke Chrome Webstore dan pilih ekstensi lalu cari APK Downloader untuk Google Play Store.

* Kamu bisa klik menu Tambahkan ke Chrome untuk bisa mengaktifkan ekstensi nya. Maka akan muncul ikon hijau di bagian kanan kolom URL web.

* Apabila ekstensi sudah aktif, kamu bisa langsung menggunakannya untuk mengunduh aplikasi. Caranya, pertama klik ikon ekstensi yang telah muncul.
* Setelah klik, maka akan muncul beragam aplikasi dari banyak developer. Kamu bisa pilih salah satunya atau cari terlebih dahulu.

* Klik aplikasi tersebut kemudian klik unduh atau download pada tombol yang tersedia.

Tinggal tunggu unduhan selesai dan kamu sudah bisa menggunakan aplikasi di laptop atau PC.

5. Menginstal Aplikasi di MacBook
MacBook adalah produk laptop yang dikeluarkan dengan kualitas premium dari Apple. Cara pengoperasiannya berbeda dengan Windows karena sistem operasi yang digunakan juga berbeda.

Desainnya sangat menarik dan sistem operasi lebih smooth sehingga banyak disukai.

Lalu bagaimana dengan aplikasi yang digunakan? Kalau kamu menggunakan ponsel keluaran iPhone juga, maka untuk bisa mengunduh aplikasi harus melalui App Store.

Sama halnya dengan smartphone, jika kamu menggunakan Mac melalui App Store bisa juga mengunduh aplikasi untuk digunakan di laptop.

Inilah perbedaannya dengan laptop merk lain yang menggunakan OS Windows. Karena sudah dilengkapi dengan web khusus untuk mengunduh aplikasi, tentu saja nantinya lebih aman.

Tidak ada aplikasi pembawa virus seperti yang dilakukan pada Windows.

Cara mendownload aplikasi di laptop Mac lebih lengkap adalah dengan langkah berikut:

* Masuk ke App Store terlebih dahulu dan carilah aplikasi yang kamu inginkan.
* Kemudian kamu bisa memilih aplikasi gratis jika tidak ingin membayar. Kemudian akan langsung muncul tombol download dan proses segera berjalan.
* Selesai mengunduh, kamu bisa langsung menjalankan aplikasi tanpa harus menunggu lama lagi.

Prosesnya sangat mudah dan pasti aman, jadi kamu yang punya laptop Mac bisa mengikuti langkah ini untuk mengunduh aplikasi.

6. Mengunduh dengan Emulator
Cara kedua adalah dengan menggunakan emulator. Emulator adalah aplikasi yang berfungsi untuk menampilkan layar smartphone pada layar komputer atau laptop.

Kamu hanya perlu memilih emulator manakah yang sebaiknya digunakan. Di antara banyak aplikasi, emulator Bluestacks adalah yang paling dianjurkan.

Jika menggunakan emulator, artinya kamu bisa mengendalikan ponsel untuk mengunduh aplikasi dari jarak jauh.

Berikut cara download aplikasi Play Store di laptop dengan memanfaatkan emulator:

* Instal emulator terlebih dahulu di laptop atau PC. Kamu bisa mengunduhnya langsung ke situs penyedia emulator, contohnya saja Bluestacks.
* Setelah itu instal emulator ke komputer dan klik Continue untuk mempercepat prosesnya.
* Jangan lupa untuk klik App Store Access dan App Notification dan beri tanda centang.
* Proses instalasi selesai setelah kamu klik Install. Otomatis kamu akan diarahkan ke halaman Bluestacks.
* Pada kolom search kamu bisa mengetik aplikasi yang ingin digunakan kemudian klik aplikasi tersebut.
* Baru setelahnya klik Install aplikasi dan akan muncul beberapa opsi untuk melakukan pengunduhan. Contohnya saja Google Play Store atau 1Mobile.
* Pilihlah situs untuk mengunduh aplikasi di mana kamu telah memiliki akunnya dan klik dari pilihan yang tersedia.
* Terakhir kamu tinggal klik Instal dan proses pengunduhan aplikasi ke laptop akan berjalan.

Cara download aplikasi di laptop menggunakan emulator ini mudah, hanya saja kamu harus melalui dua kali instal aplikasi yaitu emulator dan yang kedua aplikasi itu sendiri.

7. Menggunakan situs yang menyediakan pengunduhan
Cara terakhir yang bisa kamu lakukan adalah memanfaatkan web yang menyediakan aplikasi alias pihak ketiga. Tapi jangan sembarangan dalam memilih, karena kamu harus mengutamakan keamanan.

Pilihlah web yang terpercaya dan sudah berdiri lama dengan rating baik. Berikut ini beberapa pilihan web yang bisa kamu jadikan referensi.

* SourceForge. Merupakan situs penyedia aplikasi open source di mana kamu bisa mengunduh berbagai aplikasi secara gratis. Kamu bahkan bisa mengedarkan aplikasi yang dibuat sendiri di sini.
* Softonic. Salah satu web penyedia aplikasi yang sudah lama yaitu dari 1997. Sudah lebih dari 100 juta penggunanya yang bisa mengunduh aplikasi dengan gratis.

Cara mendownload aplikasi di laptop melalui web ini sangat mudah, kamu tinggal masuk ke situs dan pilih aplikasi. Akan muncul tombol download yang bisa kamu klik.

Bagaimana Cara Mengunduh Aplikasi untuk Smartphone melalui Laptop?
Seperti yang telah dijelaskan di atas, kamu bisa menginstal aplikasi di smartphone melalui laptop atau komputer. Syaratnya adalah kamu sudah mendaftar akun Google terlebih dahulu.

Karena nantinya otomatis Google akan terintegrasi antara smartphone dan juga laptop atau PC.

Kamu juga perlu menyinkronkan terlebih dahulu perangkat smartphone apa yang digunakan. Untuk langkah ini kamu pastikan sudah memiliki akun Google terlebih dahulu.

Kamu juga harus login akun ini di laptop dan juga smartphone yang digunakan. Setelah itu, ikuti beberapa langkah berikut ini untuk mengunduhnya.

* Buka Google Playstore di web browser milikmu.
* Carilah aplikasi yang hendak diunduh dan buka.
* Setelah itu klik menu instal dan akan muncul pop up perangkat yang tersambung.
* Pilih perangkat yang kamu gunakan dan klik lanjutkan. Maka otomatis di smartphone kamu akan terunduh aplikasi.

Karena cara download apk di laptop ini nantinya dilakukan di smartphone, sedangkan komputer hanya memberikan perintah maka kuota atau paket data yang diambil dari smartphone.

Pastikan kamu memiliki paket data yang cukup agar aplikasi bisa terunduh dengan mudah,.

Pecinta kuliner, traveling yang ingin berbagi cerita dari kota budaya di Indonesia.