Cara Hutang Pulsa Di Operator Telkomsel Penyelamat Di Masa Krisis
Pulsa kamu tiba – tiba habis padahal keuangan di kantong pun lagi tipis banget? Bergembiralah buat kamu para pengguna operator Telkomsel karena operator yang satu ini memberikan layanan hutang pulsa langsung ke operatornya loh. Hutang pulsa Telkomsel merupakan paket darurat berupa pake internet, telepon dan juga SMS buat para penggunanya yang kehabisan pulsa. Kamu bisa meminjam pulsa darurat ini selama kamu membayarnya di waktu kemudian. Penasaran kan sama mekanismenya?
Kamu bisa berhutang pulsa ke operator Telkomsel melalui tiga cara, yaitu melalui USSD Menu Browser (UMB), SMS dan juga menggunakan aplikasi My Telkomsel. Paket darurat ini memiliki harga dan besaran yang bervariasi. Mekanisme ini tentu saja memudahkan para penggunanya jika berada dalam kondisi darurat. Ada syarat tertentu supaya kamu bisa meminjam paket darurat ini, yaitu gagal menelpon atau mengirim SMS, kehabisan pulsa saat internetan, gagal aktivasi layanan karena pulsa habis dan bentuk kegagalan transaksi lainnya. Yuk simak cara meminjam dana darurat berikut ini!
Cara berhutang pulsa di Telkomsel melalui UMB
Cara pertama untuk berhutang pulsa adalah menggunakan UMB. Sama halnya dengan cek nomor, kamu bisa memasukkan kode tertentu untuk mengaktifkan layanan yang satu. Cara pertama ini merupakan cara yang paling praktis. Berikut adalah langkah – langkah yang perlu kamu lakukan:
1. Ketikkan kode 5005#, lalu klik OK atau telepon.
2. Tunggu beberapa saat sampai muncul kotak yang menawarkan paket darurat
3. Balas 1 unutk menyetujui untuk berhutang pada Telkomsel
4. Selesai deh! kamu akan mendapatkan notifkasi bahwa paket daruratmu telah diaktifkan untukmu
Cara mengaktifkan paket darurat melalui SMS
Cara kedua untuk berhutan pulsa adalah melalui SMS. Berbeda dengan cara diatas dimana kamu yang harus menghubungi operator agar dapat mengaktifkan paket darurat tersebut, cara yang satu ini adalah dimana operator akan mengirimkan kamu SMS untuk mengaktifkan paket darurat beserta detil paket yang ditawarkan. Jadi operator ini seakan memberikan tawaran kepadamu untuk berhutang pulsa padanya guys. Kamu hanya perlu membalas YES pada SMS yang dikirim oleh operator kepadamu. Tunggu beberapa saat sampai paket daruratmu diaktifkan dan selesai deh.
Cara mengaktifkan paket darurat via MyTelkomsel
Peminjaman pulsa juga bisa kamu lakukan melalui aplikasi MyTelkomsel. Aplikasi ini ternyata juga bisa kamu gunakan untuk mengakses paket darurat jika kamu sudah memenuhi syarat diatas loh. Berikut adalah langkah – langkah yang perlu kamu lakukan untuk mengaktifkan paket darurat tersebut:
1. Masuklah ke halaman utama aplikasi MyTelkomsel, lalu pilihlah menu Buy Package
2. Pilihlah menu Hot Offers ketika kamu sudah diarahkan ke jendela pilihan
3. Paket darurat akan terlihat di layarmu jika kamu sudah memenuhi syarat – syarat diatas
4. Selesai deh! sekarang kamu sudah mengaktifkan paket darurat di Telkomsel.
Salam teknologi! Nah, begitulah caranya mengaktifkan paket darurat di operator Telkomsel dengan cara berhutang pulsa pada operator ini. Keren sekali yaa layanannya guys. Pasti sangat berguna sekali buat kamu yang berada di kondisi darurat dan harus menelepon, berkirim SMS ataupun mengakses internet.
Pihak operator akan mendeteksi jumlah pulsa serta paket internet yang kamu miliki. Tawaran paket darurat ini akan muncul ketika keduanya berada dalam jumlah tertentu. Jadi memang harus ada syarat dan kondisi tertentu dulu yaa guys. Semoga berguna yaa.