Cara Memasukkan Token Listrik Yang Benar

Beranda / How To / Cara Memasukkan Token Listrik yang Benar

Ceristekno – Bagi kamu yang masih asing dengan token listrik karena sebelumnya menggunakan listrik pascabayar, maka kamu perlu mengetahui bagaimana cara memasukan token listrik untuk listrik prabayar kamu.

Seperti yang kita ketahui. Listrik prabayar menggunakan sistem token atau pulsa. Dimana kamu tidak harus membayar listrik secara bulanan. Melainkan menggunakan token atau pulsa yang dapat kamu beli. Secara online maupun offline.

Hal itulah yang membuat listrik prabayar lebih diminati karena memberikan kemudahan kepada masyarakat. Dimana mereka bisa mengelola pengeluaran listrik lebih baik lagi, serta dapat dengan mudah melakukan proses pembeliaan.

Token listrik. Dapat kamu beli di agen-agen yang menjual pulsa listrik, atau secara online menggunakan aplikasi uang digital. Yang menjual token pulsa listrik.

Bagi kamu yang masih belum paham bagaimana cara memasukan token listrik pada listrik prabayar, berikut langkah-langkah yang perlu kamu lakukan.

Membeli Token Listrik
Pastikan kamu sudah membeli token listrik dari agen secara offline maupun online. Nantinya kamu akan mendapatkan token listrik berisikan sejumlah angka.Yang nantinya diperlukan untuk proses input pada kWh listrik yang ada dirumah kamu

Untuk proses pembeliaan sendiri. Kamu perlu memberitahukan nomor token atau nomor listrik yang terdapat pada kWh yang letaknya tepat dibagian atas dari bargainser, dengan jumlah 11 digit angka

Melakukan Input Token
Langkah selanjutnya yang perlu kamu lakukan untuk memasukan token listrik yang sudah kamu beli yakni dengan menginput kode token yang kamu dapat pada kWh token yang ada dirumah.

Caranya yakni, dengan menekan angka-angka yang ada pada kWh sesuai dengan angka yang ada pada token pulsa listrik yang kamu beli, sembari memperhatikan layar LCD yang ada agar tidak terjadi kesalahan dalam penginputan.

Apabila terjadi kesalahan dalam penginputan data, kamu bisa menghapusnya dengan menekan tombol panah kiri yang ada pada keypad kWh.

Jika seluruh angka sudah kamu masukan, langkah selanjutnya yakni dengan cara menekan tombol enter yang umunya memiliki warna merah pada keypad, sembari memperhatikan layar LCD untuk melihat notifikasi berhasil

Memperhatikan Notifikasi
Jika proses berhasil. Nantinya akan muncul notifikasi BENAR pada layar LCD kWh. Yang menandakan pulsa listrik sudah terisi sesuai dengan jumlah yang sudah kamu beli. Ditambah dengan sisa pulsa yang kamu miliki sebelumnya.

Setelah proses selesai. Lampu indikator yang ada pada kWh juga akan berubah, yang menandakan berbagai kondisi yakni. Warna hijau artinya token listrik sangat banyak, kuning artinya token listrik cukup banyak, dan merah artinya token listrik sudah hampir habis. Dan apabila sudah sangat sedikit maka lampu indikator merah akan berkedip dan mengeluarkan bunyi.

Itulah langkah-langkah yang perlu kamu lakukan untuk memasukan token listrik dengan baik dan benar pada listrik prabayar yang kamu miliki.