Cara Mengganti Nama Facebook Di HP Android Dan PC
Cara Mengganti Nama Facebook – Bagi kalian yang bermain aplikasi sosmed seperti Facebook sehari-harinya, baik itu dari HP Android / iOS, atau juga lewat PC / Laptop. Sebagian dari kalian mungkin ada yang belum tahu, tentang gimana cara ganti nama akun FB yang kita gunakan.
Seperti yang kita tahu, pastinya setiap orang mempunyai keperluan tertentu, ketika ingin merubah nama akun FB mereka. Baik itu ganti nama untuk urusan pekerjaan, bisnis, atau juga untuk merubah dengan nama asli sebenarnya.
Untuk itu, pada artikel kali ini teknoding akan membagikan tutorial cara ganti nama akun Facebook di HP dan PC :
1. Ganti Nama FB lewat HP Android
Berikut cara ganti nama facebook lewat hp android :
* Hidupkan HP Android.
* Pastikan kalian sudah menginstall aplikasi Facebook dengan versi terbaru.
* Selanjutnya jalankan aplikasi FB.
* Kemudian pada halaman beranda FB, pilih menu panel di pojok kanan atas
* Berikutnya kalian scroll ke bawah, pilih Settings & Privacy.
* Lalu pilih lagi menu Settings.
cara mengganti nama facebook * Pada bagian Account Settings, kalian pilih menu Personal Information.
cara ganti nama facebook di hp * Lalu pada bagian Personal Information > General, kalian pilih Name.
* Setelah itu kalian bisa mengganti nama akun FB sesuai keinginan kalian, dengan memasukan nama baru pada kolom yang sudah disediakan.
* Jika sudah, kalian tinggal pilih tombol Review Change.
Note : Perlu kalian ingat juga bahwa, ketika kalian sudah mengubah nama akun Facebook 1 kali, kalian tidak dapat ganti nama FB lagi selama 60 hari. Jadi kalian harus menunggu 2 bulan terlebih dahulu, baru kalian bisa ganti nama FB lagi. Serta pastikan menggunakan huruf dan karakter yang jelas, tidak menggunakan angka dan kata random yang aneh-aneh.
Artikel Lainnya : Cara Melihat Password Facebook yang Tersimpan di HP Android
2. Ganti Nama FB lewat PC / Laptop
Berikut cara mengganti nama facebook di pc / laptop :
* Hidupkan PC / Laptop kalian.
* Selanjutnya jalankan browser, lalu kunjungi situs resmi FB.
* Kemudian pilih menu opsi di pojok kanan atas, lalu pilih Pengaturan & Privasi.
* Lalu pilih menu Pengaturan.
cara mengganti nama fb dengan cepat * Berikutnya pada bagian Pengaturan > pilih Umum.
* Lalu pilih tombol Edit, untuk mengganti nama FB.
cara edit nama fb di pc laptop * Lalu pada bagian Pengaturan Umum Akun, kalian bisa ganti nama akun FB sesuai keinginan kalian, pada kolom yang sudah disediakan.
cara merubah nama akun fb * Jika sudah, kalian tinggal pilih tombol Tinjau Perubahan.
Artikel Lainnya : Cara Keluar dari Grup Facebook Android
Itulah dia artikel tentang bagaimana cara mengganti nama akun Facebook di HP Android dan PC / Laptop. Semoga bisa membantu kalian.