Cara Mengobati Perut Perih Akibat Makan Pedas Dengan Herbal Alami
Cara mengobati perut perih akibat makan pedasbisa dilakukan dengan menggunakan obat alami. Sebagian besar gejala sakit perut akibat makan pedas disebabkan oleh meningkatnya produksi asam lambung. Makanan pedas juga dapat mengiritasi pencernaan.
Sehingga untuk mengobati perut yang perih setelah makan pedas bisa diatasi dengan pengobatan secara alami. Akan tetapi, kondisi sakit perut yang kronis setelah makan pedas perlu diatasi secara cepat. Dokter biasanya akan meresepkan obat tertentu untuk meringankan gejala.
Cara Mengobati Perut Perih Akibat Makan Pedas Secara Alami
Makan cabai (sumber: canva)
Makanan pedas memang menggoda selera, tapi akibatnya bisa memburuk pada sebagian orang. Beberapa dampaknya mulai dari maag, tukak lambung, diare, usus buntu hingga wasir. Untuk sebagian kasus, pada dampak yang ringan dapat disembuhkan dengan bahan – bahan alami seperti berikut.
1. Air lemon
Cara paling mudah adalah menggunakan air perasan lemon. Meskipun rasanya asam, tetapi lemon bersifat basa, sehingga dapat digunakan untuk menetralkan asam lambung. Jika tidak menemukan jahe, lemon dapat diandalkan mengobati perut.
Untuk mengkonsumsi lemon bisa dalam berbagai bentuk, baik berupa jus maupun dituangkan bersama air hangat. Tentunya dapat sedikit meredakan rasa perih di perut. Meski demikian, air lemon jika dikonsumsi berlebihan bisa menyebabkan rasa mual, maka sebaiknya konsumsi air lemon secukupnya.
2. Jus Lidah Buaya
Selanjutnya cara mengobati perut perih akibat makan pedas, adalah dengan lidah buaya. Dalam sebuah studi lidah buaya dapat digunakan sebagai obat alami untuk mengatasi masalah pencernaan. Tanaman ini bisa mengobati sembelit, kram perut, kembung bahkan diare.
Dalam sebuah penelitian, meminum lidah buaya secara rutin dapat melegakan gejala GERD. Jadi tidak ada salahnya jika mencoba mengkonsumsi tanaman yang serbaguna ini. Selain itu lidah buaya juga tidak sulit untuk mencarinya dan bisa ditanam dengan mudah.
3. Air Kelapa
Buah yang satu ini memiliki banyak manfaat. Selain untuk melepas dahaga, air kelapa dapat digunakan untuk mengobati berbagai penyakit. Termasuk mengatasi berbagai keluhan sakit perut. Terdapat kandungan kalium dan magnesium yang berguna untuk mengatasi kram pada perut.
Selain itu buah yang satu ini juga berfungsi untuk rehidrasi terutama ketika mengalami diare. Untuk mengobati sakit perut, minumlah air kelapa setiap 4 atau 6 jam sekali. Hal ini berguna untuk meredakan gejala yang dirasakan
Tips Mengatasi Sakit Perut Akibat Makan Pedas
Air kelapa (sumber: canva)
Selain menggunakan bahan alami diatas, beberapa cara praktis lainnya dapat dilakukan. Hal ini berguna untuk meringankan gejala sakit perut berlebih. Berikut ini tips untuk mengatasi perut yang sakit setelah makan pedas.
1. Hindari Tidur Setelah Makan
Kebiasaan tidur setelah makan dapat merusak sistem pencernaan. Hal ini dapat menyebabkan perut terasa sakit, terlebih jika diisi dengan makanan pedas. cara ini efektif bagi beberapa orang yang rentan dengan refluks asam.
2. Konsumsi Makanan Tinggi Serat
Setelah makan pedas biasanya perut akan mengalami sembelit. Sehingga cara sederhana untuk mengatasinya adalah dengan mengkonsumsi makanan berserat tinggi. Seperti sayuran, buah – buahan dan biji – bijian.
Makanan yang tinggi serat juga bisa kamu temukan pada Nutriflakes. Sereal umbi garut yang bermanfaat untuk kesehatan. Selain berguna untuk mengatasi asam lambung, Nutriflakes bermanfaat dalam meredakan berbagai keluhan sakit perut seperti nyeri pada perut dan kembung.
Demikian cara mengobati perut perih akibat makan pedas secara alami, tentunya sangat mudah untuk dilakukan. Meskipun demikian, cara terbaik yang bisa dilakukan adalah membatasi jumlah konsumsi makanan pedas. hal ini sangat berguna untuk menjaga agar pencernaan tetap sehat.