Cara Mudah Membuat Stiker WhatsApp Tanpa Aplikasi
Bisa membuat stiker WhatsApp tanpa aplikasi ini bisa memudahkan kamu untuk membuat stiker Whatsapp yang kamu banget. Stiker WhatsApp kamu pastinya bakal keren banget dan membantumu mengekspresikan dirimu lebih baik saat sedang chatting.
Mengikuti banyak aplikasi perpesanan lainnya, WhatsApp juga menghadirkan fitur stiker untuk mendukung komunikasi sesama pengguna whatsapp. Kira-kira seperti apakah konsep fitur stiker Whatsapp ini?
Di antara banyaknya aplikasi perpesanan yang menyediakan fitur stiker, lalu apakah yang menjadi keunggulan fitur stiker di WhatsApp?
Inilah keunggulan fitur stiker pada WhatsApp:
1. Stiker WhatsApp Dapat Diunduh Gratis
Keunggulan pertama dari stiker WhatsApp adalah dapat diunduh gratis. Berbeda dengan aplikasi perpesanan instan lainnya yang stikernya sebagian besar hanya bisa didapatkan dengan membeli di toko aplikasi.
2. Pengguna Dapat Membuat Stiker Sendiri
Kelebihan selanjutnya, pengguna dapat membuat stiker whatsappnya sendiri secara leluasa tanpa harus menjadi pengembang stiker. Pengguna cukup mengunduh aplikasi yang diperlukan untuk membuat stiker. Kamu dapat menggunakan aplikasi edit foto dan aplikasi pengunggah stiker WhatsApp.
3. Bisa Bikin Stiker WhatsApp Tanpa Aplikasi
Ya, seperti yang dijelaskan di bagian sebelumnya, kamu bisa membuat stiker WhatsApp dengan mudah tanpa bantuan aplikasi. Beginilah caranya agar bisa bikin stiker WhatsApp tanpa aplikasi:
1. Pertama, bukalah WhatsApp Web atau aplikasi WhatsApp desktop.
2. Selanjutnya, login seperti biasa dengan memindai barcode yang tertera di layar utama.
3. Kemudian, buka salah satu chat, baik chat grup atau chat perorangan.
4. Lalu, tekanlah ikon Attachment yang ada di bagian bawah layar.
5. Berikutnya, tekan ikon Sticker. Ikon Sticker berlokasi di bagian lampiran Photo and Video.
6. Setelahnya, pilih foto yang ada di ponsel untuk dijadikan stiker.
7. Kamu dapat mengedit foto tersebut dengan berbagai cara, misalnya crop foto, stiker GIF, menambahkan emoji, atau tulisan.
8. Stiker sudah jadi dan siap dikirimkan!
Demikianlah informasi seputar fitur stiker whatsapp dan cara membuat stiker whatsapp tanpa aplikasi yang akan bikin kamu bisa bikin stiker WhatsApp. Menarik sekali bukan modifikasi yang bisa kamu lakukan di aplikasi WA? Pelajari juga cara buat nada dering sebut nama agar pengalaman menggunakan aplikasi pesan instan satu ini tambah menarik. Selamat mencoba!