Cara Paket Telkomsel Untuk Data Internet SMS Dan Telepon Ketahui Pula Kesempatan Dapat Promo
Kapanlagi Plus – Paket data kini sudah sama pentingnya dengan pulsa. Oleh karena itu penting untuk tahu cara membeli paket telkomsel untuk penggunanya. Pasalnya, ada beberapa cara paket telkomsel yang bisa dilakukan, mulai dengan mengakses kode USSD, lewat aplikasi, hingga membeli langsung di agen penjual voucher paket data. Semua cara tersebut sama-sama mudah dilakukan.
Selain paket data, telkomsel juga menawarkan paket telpon dan SMS untuk penggunanya. Tentu, dengan paket telepon dan SMS tersebut, pengguna bisa memperoleh harga yang lebih ekonomis dibanding tarif pada umumnya. Transaksi pembelian paket untuk data dan SMS telepon telkomsel juga bisa dilakukan dengan menggunakan pulsa maupun uang, sehingga sangat mudah dan praktis.
Dengan mengetahui beragam cara paket telkomsel, pengguna juga lebih berkesempatan mendapatkan berbagai promo menarik. Sebab tak jarang, terdapat perbedaan harga dan promo ketika membeli paket data telkomsel dari aplikasi dan kode USSD. Dirangkum dari berbagai sumber, berikut beberapa cara paket telkomsel yang bisa dilakukan dengan praktis dan mudah.
1. Cara Paket Telkomsel Lewat Kode USSD
(credit: unsplash)
Salah satu cara paket data telkomsel yang paling umum dilakukan adalah dengan mengakses kode USSD *363#. Tak saja mudah, cara ini juga terbilang praktis untuk dilakukan. Untuk melakukannya kalian bisa mengikuti langkah-langkah berikut ini.1) Buka fitur panggilan di hp kalian, lalu ketik *363#. Kemudian, tekan call atau panggil.
2) Setelah itu, akan muncul beberapa pilihan paket data yang bisa dibeli, dengan besar ukuran, masa aktif, dan harga yang berbeda-beda.
3) Kalian bisa memilihnya salah satu dengan membalas sesuai dengan nomor urut paket yang dipilih.
4) Jika sudah, akan muncul pemberitahuan konfirmasi. Kalian bisa langsung membalas sesuai arahan.
5) Jika pembelian paket telkomsel dinyatakan berhasil, kalian akan menerima SMS berupa pemberitahuan bahwa paket yang kalian beli sudah aktif dan bisa digunakan.
2. Cara Paket Telkomsel Lewat Aplikasi
(credit: unsplash)
Selain lewat kode USSD, pengguna telkomsel juga bisa membeli paket data melalui aplikasi My Telkomsel. Cara paket telkomsel lewat aplikasi ini juga terbilang sangat mudah dan praktis untuk dilakukan. Namun untuk melakukannya tentu kalian harus mempunyai aplikasi My Telkomsel. Selain itu, juga pastikan HP kalian terhubung dengan koneksi internet. Untuk lebih jelasnya, kalian bisa ikuti langkah-langkah berikut ini.1) Pertama, bila kalian tidak memiliki aplikasi My Telkomsel, maka kalian bisa download dan instal aplikasi My Telkomsel.
2) Jika aplikasi sudah ter-download dan terinstal, buka aplikasi kemudian log in dengan nomor Telkomsel kalian.
3) Setelah itu kalian bisa masuk halaman utama kemudian, tekan beli paket.
4) Selanjutnya akan muncul berbagai pilihan paket data yang bisa dibeli, lengkap dengan besaran ukuran, masa aktif, dan harganya. Kalian bisa pilih salah satu paket data yang kalian kehendaki.
5) Ikuti instruksi selanjutnya untuk menentukan metode pembayaran.
6) Setelah semua proses dilakukan, kalian hanya perlu menunggu SMS notifikasi yang menyatakan paket data kalian sudah aktif dan bisa digunakan.
3. Cara Paket Telkomsel untuk Telepon dan SMS via SMS
(credit: unsplash)
Seperti yang disinggung sebelumnya, selain paket data untuk internet telkomsel juga menyediakan paket telepon dan SMS. Pembelian paket telepon dan SMS telkomsel ini bisa dilakukan dengan melalui SMS. Pengguna hanya perlu mengirimkan SMS sesuai format. Untuk langkah-langkahnya kalian bisa perhatikan panduan berikut.1) Cara Paket Telkomsel untuk Telepon
– Buat pesan baru ketik TM(spasi)ON kirim ke 8999. Setelah itu kalian bisa memilih paket Talk Mania lalu balas sesuai dengan petunjuk yang tertera.
– Untuk pembelian paket telepon via USSD maka masuk menu panggilan tekan *999#. Pilih paket sesuai keinginan kalian lalu masukkan angka pada paket lalu tekan OK.
2) Cara Paket Telkomsel untuk SMS
– Buat pesan baru ketik SMS(spasi)ON lalu kirim ke 8999. Nantinya akan ada opsi paket yang bisa kalian pilih lalu balas sesuai dengan petunjuk yang tertera.
– Untuk pembelian paket telepon via USSD maka masuk menu panggilan tekan *999# lalu pilih angka 4 untuk Nelpon & SMS. Selanjutnya pilih angka 5 untuk SMS. Kalian bisa menentukan paket yang akan dibeli dengan memasukkan angka pada paket tersebut lalu tekan OK.
4. Cara Beli Paket Telkomsel Telepon dan SMS via Aplikasi
(credit: unsplash)
Sama seperti pembelian paket data, paket telepon dan SMS telkomsel juga bisa dibeli lewat aplikasi My Telkomsel. Caranya juga sangat mudah dan praktis, kalian bisa ikuti langkah-langkahnya di bawah ini.1) Pertama, bila kalian tidak memiliki aplikasi My Telkomsel, maka kalian bisa download dan instal aplikasi My Telkomsel.
2) Jika aplikasi sudah ter-download dan terinstal, buka aplikasi kemudian log in dengan nomor Telkomsel kalian.
3) Setelah itu kalian bisa masuk halaman utama kemudian, tekan beli paket.
4) Lalu gulir ke bawah dan temukan pilihan menu paket telepon dan SMS. Setelah ketemu, klik menu tersebut.
5) Berikutnya akan muncul berbagai pilihan menu paket telepon dan SMS yang bisa kalian beli, lengkap dengan besaran ukuran, masa aktif, dan harganya. Kalian bisa pilih salah satu paket data yang kalian kehendaki.
5) Ikuti instruksi selanjutnya untuk menentukan metode pembayaran.
6) Setelah semua proses dilakukan, kalian hanya perlu menunggu SMS notifikasi yang menyatakan paket data kalian sudah aktif dan bisa digunakan.
Itulah di antaranya, beberapa cara paket telkomsel yang perlu diketahui penggunanya. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba!