Cara Setor Tunai Di ATM BCA Tanpa Kartu Mudah Banget

Jakarta – Setelah cashless atau transaksi keuangan tidak lagi menggunakan uang fisik. Ada lagi cardless, di mana masyarakat tak perlu menggunakan kartu debit untuk bertransaksi, misalnya untuk tarik hingga setor tunai di ATM.

Fitur ini ternyata sudah dimiliki banyak perbankan, termasuk BCA. Melalui mobile banking, fitur ini sudah tersedia. Bawa kartu ATM ataupun nggak bawa kartu ATM, detikers tetap bisa setor tunai di ATM BCA lho! Mau tau gimana caranya? Simak di sini.

Cara setor tunai tanpa kartu di ATM BCA

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

1. Login ke BCA mobile kamu
2. Pilih menu “Cardless”
3. Pilih menu “Setor Tunai”
4. Pilih rekening tujuan setoran
5. Konfirmasi transaksi
6. Akan muncul 6 digit kode transaksi yang dapat digunakan di ATM
7. Cari ATM Setor Tunai BCA terdekat dan pilih menu “Transaksi Tanpa Kartu”
8. Masukan nomor handphone yang terdaftar di BCA mobilemu dan klik “Benar”
9. Lalu masukan 6 digit kode transaksi dan klik “Benar”
10. Masukan uang pecahan 50ribu dan/atau 100ribu rupiah ke ATM
11. Pastikan jumlah yang tertera sesuai, lalu klik “Setor”. Selesai deh!

Cara setor tunai dengan kartu di ATM BCA

Mau pakai cara yang mana aja, setor tunai tetap lancar!

Berikut informasi tambahan yang perlu kamu ketahui:

ATM Setor Tunai BCA beroperasi selama 24 jam
ATM Setor Tunai BCA hanya menerima uang pecahan Rp50.000 dan Rp100.000
ATM Setor Tunai BCA tidak akan menerima bila kondisi uang rusak
Kode transaksi yang diterima dari BCA mobile berlaku selama 60 menit
Untuk informasi mengenai fitur lainnya di BCA mobile kamu bisa klik tombol di bawah ini

Tarik tunai tanpa kartu di ATM BCA

Berikut langkah-langkahnya:
– Buka menu “Cardless” di BCA mobile, pilih “Tarik”
– Pilih rekening sumber dana, nominal yang akan ditarik. Input PIN mBCA dan dapatkan 6 digit kode transaksi
– Cari ATM Tunai BCA terdekat, pilih “Transaksi Tanpa Kartu”
– Masukan no HP BCA mobilemu dan 6 digit kode transaksi
– Tarik uangnya dari ATM, selesai!

Demikian informasi tentang cara setor tunai tanpa kartu di ATM BCA. Mudah bukan?

Lihat juga video ‘Langkah Awal Memudahkan Urusan Perbankan dari Genggaman’:

[Gambas:Video 20detik]

(fdl/fdl)