Hasil Timnas U22 Indonesia vs Lebanon Garuda Muda Keok 12


Berikut adalah artikel atau berita tentang bola dengan judul Hasil Timnas U22 Indonesia vs Lebanon Garuda Muda Keok 12 yang telah tayang di bola-88.me terimakasih telah menyimak. Bila ada masukan atau komplain mengenai artikel berikut silahkan hubungi email kami di [email protected] Terimakasih.

JAKARTA, KOMPAS.TV – Timnas U22 Indonesia keok 1-2 saat melawan Lebanon di laga uji coba internasional, Jumat (14/4/2023).

Dalam duel Indonesia vs Lebanon yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno itu, kedua tim tak mampu mencetak gol saat di babak pertama.

Di babak kedua pun, gol baru hadir di 10 menit terakhir pertandingan. Indonesia unggul lebih dulu lewat gol bunuh diri Ali Al Rida Ismail di menit 83.

Lebanon kemudian mampu menyamakan kedudukan di menit 89 lewat tandukan Mohamed Mahdi Sabbah.

Young Cedars bahkan berbalik memimpin pada menit 90+6 setelah tendangan Mohammed Nasser dari sisi kiri pertahanan Indonesia tak bisa diselamatkan oleh kiper Ernando Ari karena berbelok arah terkena bek.

Kedua tim akan kembali berjumpa di laga uji coba selanjutnya pada Minggu (16/4/2023).

Jalannya Pertandingan Timnas U22 Indonesia vs Lebanon

Dalam pertandingan Indonesia vs Lebanon, kedua tim bermain hati-hati pada saat awal babak pertama.

Timnas U22 membuka peluang lebih dulu pada menit keenam lewat tusukan Jeam Kelly Sroyer. Pemain bernomor punggung 11 itu mencuri bola, lalu melepas umpan tarik ke kotak penalti.

Baca Juga: Persiapan Timnas U-22 Hadapi Pertandingan Uji Coba Lawan Lebanon di GBK

Sayangnya, Titan Agung tak mampu menyambar bola kiriman Jeam Kelly Sroyer.

Memasuki menit ke-26, Indonesia akhirnya mencatatkan peluang on targetnya melalui upaya Jeam Kelly Sroyer yang masih bisa digagalkan kiper lawan Rami Mjalli.

Lebanon di babak pertama ini, juga kesulitan untuk membuat peluang berbahaya ke gawang Indonesia.

Alhaail, kedua tim harus menuju ruang ganti saat turun minum dengan skor pertandingan masih imbang tanpa gol.

Memasuki babak kedua, Indra Sjafri melakukan perubahan dengan memasukkan Ronaldo Kwateh dan Ramadhan Sananta di lini depan.

Sananta pun langsung menjadi pemain yang berbahaya bagi Lebanon saat mencatatkan dua peluang di menit 51 dan 55 kendati belum membuahkan hasil.

Sementara, Lebanon juga sudah bisa keluar menyerang pada menit ke-62. Pemain Lebanon Ali Shaitou melepas tendangan mendatar dari luar kotak penalti yang masih mudah dijinakkan Ernando Ari.

Tiga menit berselang, Ernando Ari melakukan dua penyelamatan gemilang saat menepis tendangan bebas Hussein Ezzeddine dan sontekan jarak dekat Mohamed Mahdi Sabbah.

Memasuki 10 menit terakhir pertandingan, gol yang ditunggu oleh Indonesia pun hadir.

Baca Juga: Timnas U22 Indonesia vs Lebanon, Indra Sjafri akan Tentukan 20 Pemain yang Dibawa ke SEA Games 2023

Pada menit ke-83, pergerakan Irfan Jauhari dari sisi kanan pertahanan Lebanon yang diakhiri melepaskan umpan ke jantung pertahanan lawan.

Upaya tersebut gagal diantisipasi dengan baik oleh bek Lebanon Ali Al Rida Ismail yang coba mengadang bola, tapi malah justru membobol gawang sendiri. Skor Indonesia 1-0 Lebanon.

Tertinggal satu gol, Lebanon pun tampil lebih menyerang. Usaha mereka pun berbuah hasil pada menit ke-89.

Lebanon sukses mencetak gol balasan lewat sundulan Mohamed Mahdi Sabbah usai meneruskan umpan silang Ali Shaitou untuk mengubah skor menjadi 1-1.

Memasuki tambahan waktu enam menit, kedua tim saling serang untuk mencari gol kemenangan.

Sayangnya, bukan Indonesia, melainkan Lebanon yang mendapatkan gol tersebut.

Tepat di menit ke-90+6, Lebanon mampu membobol gawang Indonesia setelah tembakan Mohammed Nasser dari dalam kotak penalti sebelah kiri pertahanan Indonesia berbelok arah setelah bola mengenai kaki bek kiri Indonesia Mohammad Haykal. 

Bola yang melaju kencang tak bisa diantisipasi oleh Ernando Ari dan skor pun berbalik 1-2 untuk keunggulan Lebanon.

Skor tersebut bertahan hingga laga usai dan Indonesia pun harus menelan kekalahan di laga uji coba jelang tampil di SEA Games 2023 Kamboja.

Baca Juga: Timnas U22 Indonesia vs Lebanon, Pelatih Lawan Manfaatkan Uji Coba untuk Matangkan Pemain Muda

Susunan Pemain Timnas U22 Indonesia vs Lebanon

Indonesia: 20-Ernando Ari Sutaryadi (GK); 20-Amiruddin Bagas Kaffa, 4-Komang Teguh, 14-Muhammad Haykal, 5-Rizky Ridho; 25-M Taufany Muslihuddin, 10-Beckham Putra, 8-Muhammad Kanu Helmiawan, 19-Andy Harjito; 11-Jeam Kelly Sroyer, 27-Titan Agung

Cadangan: 1-Muhammad Adi Satryo (GK), 21-Daffa Faysa (GK), 16-Muhammad Akbar Ajunsyah, 3-Muhammad Fajar Faturrahman, 23-Muhammad Salman Alfarid, 29-Achmad Maulana Syarif, 22-Ananda Raehan Alief, 6-David Maulana, 15-Ikhsan Nul Zikrak, 13-Muhamad Fadilla Akbar, 24-Rifky Dwi Septiawan, 18-Hokky Caraka, 17-Irfan Jauhari, 9-Ramadhan Sananta, 7-Ronaldo Kwateh

Pelatih: Indra Sjafri

Lebanon: 21-Rami Mjalli (GK); 2-Ali Al Rida Ismail, 12-Hussein Ezzeddine, 6-Maxime Aoun, 3-Mohamad Baker El Gousseini; 18-Ali El Fadel, 8-Hasan Srour, 17-Mohamad Haidar; 11-Mohamad Al Masri Dit Alyafawi, 14-Mohamed Mahdi Sabbah, 10-Mohammad Nasser

Cadangan: 1-Hadi Kanj (GK), 23-Anthony Alexandre Maasry (GK), 20-Abdul Razzak Dakramanji, 4-Alex Al Ratel, 19-Hussein Saleh, 5-Mohamad Al Mahdi Al Moussawi, 7-Ali Shaitou, 22-Mohamad Ghamlouch, 15-Samuel Harb, 13-Alaa Ezzo, 16-Ali Kassas, 9-Mohamad Sadek

Pelatih: Miguel Joao Costa Lemos Moreira

Baca Juga: Timnas U-22 Siap-Siap Jelang SEA Games Kamboja 2023! Apa Strategi Mereka?

Sumber : Kompas TV

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar
sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

BERITA LAINNYA

VOD

Jumat, 14 April 2023 | 23:18 WIB

VOD

Jumat, 14 April 2023 | 23:16 WIB

VOD

Jumat, 14 April 2023 | 23:14 WIB

VOD

Jumat, 14 April 2023 | 23:06 WIB

KOMPAS DUNIA

Jumat, 14 April 2023 | 23:05 WIB

VOD

Jumat, 14 April 2023 | 22:59 WIB

VOD

Jumat, 14 April 2023 | 22:59 WIB

VOD

Jumat, 14 April 2023 | 22:53 WIB

VOD

Jumat, 14 April 2023 | 22:36 WIB

VOD

Jumat, 14 April 2023 | 22:28 WIB


Artikel atau berita di atas tidak berkaitan dengan situasi apapun, diharapkan bijak dalam mempercayai atau memilih bacaan yang tepat. Terimakasih.