Resep Bakso Kuah Hangat Dan Lezat
Sore hari menjadi momen yang paling pas untuk makan camilan dan jajanan. Apalagi kalau sedang hujan gerimis, wah, bawaanya makin ingin ngemil. Dari sekian macam jajanan sore, yang selalu tepat dan disukai segala kalangan adalah bakso daging sapi kuah. Rasanya nikmat, kaldunya kaya, dan tidak terlalu berat sebagai camilan. Bahkan resep bakso kuah yang satu ini tidak sulit untuk dicoba di rumah!
Kultur menikmati bakso di Indonesia
Menemukan pedagang bakso di seluruh daerah di Indonesia bukan hal yang sulit. Bahkan duduk manis di rumah saja cukup. Tak lama, pedagang bakso akan lewat memanggil-manggil pelanggan melalui ketukannya yang khas. Cita rasanya yang cocok di lidah masyarakat Indonesia membuat pedagang bakso menjamur dan tak pernah sepi pembeli. Sebagian besar dari pedagang Bakso menggunakan resep bakso kuah khas Solo, Wonogiri, dan Malang.
Pada perjalanannya pedagang bakso hadir dalam berbagai tampilan. Misalnya saja ada yang menjajakan mie ayam di pagi dan siang hari. Bakso daging sapi kuah di sore atau malam hari, serta bakwan Malang yang paling lengkap topping-nya. Lebih uniknya lagi, di Bandung hadir juga gerobak bertuliskan Restorja. Artinya bukan Restoran Jalanan, tapi Restoran Orang Sidareja. Umumnya Restorja punya koleksi hidangan lebih lengkap. Selain mie, bihun, dan bakso, banyak dari mereka juga yang berjualan nasi tim!
Namun di masa-masa sekarang menjaga higienis dan mobilitas, ada baiknya juga kamu mencoba mempraktikkan cara membuat bakso sapi ini di rumah. Setelah sebelumnya ada resep bakso bakar, kali ini kita akan memasak varian kudapan bakso yang lebih konvensional. Resep dan video di bawah ini dijamin akan membantumu membuat jajanan favorit di sore hari.
Keuntungan mengolah resep bakso kuah di rumah
Untuk membuat bakso daging sapi sendiri di rumah dibutuhkan kesabaran dan kemahiran dalam membentuk adonan. Tapi jangan khawatir, untuk membulatkan bakso bisa menggunakan cara sederhana dan mudah dipelajari. Mengikuti proses cara membuat bakso sapi ini juga merupakan kegiatan yang menyenangkan dan bisa jadi alternatif kegiatan bersama keluarga, terutama pada saat proses membulatkan adonan bakso daging sapi.
Memasak bakso di rumah juga berarti kamu memiliki kebebasan untuk memilih sendiri bahan dan komposisinya. Kamu bisa memakai lebih banyak daging yang tentunya lebih bergizi ketimbang bakso yang dijual pasaran yang sering mengandung lebih banyak tepung aci. Dan apabila adonan daging masih tersisa, tinggal simpan saja di lemari es untuk dimanfaatkan di lain hari, misalnya saja dengan mengolah resep bakso kuah pedas sendiri ataupun resep Sup Bola Daging.
Keterampilan membuat bakso adalah satu hal yang mungkin tidak dimiliki kebanyakan para penggemar masak. Padahal dengan membuatnya sendiri, kita melatih keterampilan membuat banyak hal lainnya seperti contohnya membuatpatty burgersendiri. Dengan formula sendiri ini, kita mengetahui komposisi dagingnya, rasanya, hingga teksturnya. Tentunya yang istimewa adalah ketika bakso daging sapi terasa kenyal dan lezat.
Seru, kan, cara bikin kuah bakso sapi berikut baksonya sendiri di rumah? Pastikan untuk mencoba juga resep mie kuah bakso ikan.Untuk olahan ikan lainnya, kamu juga bisa mencobacara membuat siomaylengkap dengan bumbu kacangnya. Selamat memasak!