Sportpedia Teknik Dasar Menggiring Bola Dalam Sepak Bola
Kamis, 09 September 2021, 02:04 WIB
Teknik dasar menggiring bola dalam sepak bola yang sering diperlihatkan oleh pemain profesional seperti Lionel Messi (Foto: REUTERS)
TEKNIKdasar menggiring bola dalam sepak bola merupakan hal yang harus dikuasai untuk dapat bermain dengan benar. Tujuan dari teknik ini adalah untuk membawa bola ke dekat gawang sehingga dapat melancarkan tembakan dengan mudah.
Menggiring bola lebih sering disebut sebagaidribbling.Selain untuk membawa bola ke depan, teknik yang satu ini juga dapat digunakan untuk memberikan umpan kepada pemain lainnya atau melakukan operan pendek.
Setidaknya terdapat tiga teknik dasar menggiring bola dalam sepak bola yang wajib untuk dikuasai. Diantaranya adalahdribblingdengan kaki bagian dalam,dribblingdengan kaki bagian luar, dandribblingmenggunakan punggung kaki.
Ketiga teknik tersebut memiliki tujuan yang serupa, namun ada sedikit perbedaan situasi untuk dapat melakukan teknik yang tepat. Berikut kami rangkum cara melakukan teknik tersebut beserta kelebihan dan kekurangannya.
Teknik Dasar dengan Kaki Bagian Dalam
Untuk melakukan teknik ini, kita harus berdiri dengan pandangan lurus ke depan. Untuk menjaga keseimbangan, buka sedikit kedua tangan, lalu giring bola menggunakan kaki bagian dalam dengan sedikit mencondongkan badan ke depan. Pastikan satu kaki yang tidak digunakan untuk menggiring bola sebagai menumpu beban badan.
Teknik yang satu ini dianggap paling mudah dikuasai dan dapat digunakan untuk mengecoh lawan. Teknik ini juga sangat baik untuk dijadikan sebagai umpan untuk melakukan serangan. Sayangnya, teknik ini tidak bisa dilakukan dengan lari yang cepat gerakan akan menjadi lambat ketika kita menggunakan teknik ini.
Teknik Dasardengan Kaki Bagian Luar
Cara yang harus dilakukan hampir serupa dengan teknik menggunakan kaki bagian dalam. Arahkan pandangan ke depan sambil sedikit membuka kedua tangan untuk menjaga keseimbangan. Setelah itu, putar pergelangan kaki menjadi ke bagian dalam bola kemudian dorong menggunakan kaki bagian luar. Beban badan harus difokuskan ke satu kaki yang menjadi tumpuan.
Teknik yang satu ini sangat baik digunakan untuk mengecoh lawan dari samping. Tingkat akurasi dalam teknik ini juga akan semakin berkurang apabila kita bermanuver dengan cepat sehingga lawan bisa memiliki peluan untuk mengambil alih penguasaan bola.
Teknik Dasar dengan Punggung Kaki
Teknik yang satu ini merupakan cara yang paling populer dibandingkan dengan yang lainnya. Untuk melakukannya, pandangan lurus ke depan dengan sedikit membuka kedua tangan untuk mendapatkan keseimbangan. Kunci pergelangan kaki, dan dorong menggunakan punggung kaki kedepan dan menjadikan kaki yang pasif sebagai tumpuan.
Kelebihan teknik yang satu ini adalah lebih mudah untuk dilakukan dan dikuasai serta memiliki tingkat akurasi yang relatif lebih tinggi. Sayangnya, teknik yang satu ini sedikit sulit untuk mengecoh lawan, yang membuat kita harus lebih berhati-hati.
Itulah beberapa teknik dasar menggiring bola dalam sepak bola yang dapat kamu pelajar untuk bermain. Jika kita dapat menggunakan teknik tersebut dengan benar, maka kita akan terlihat lebih profesional ketika bertanding.
Editor : Saliki Dwi Saputra