Tata Cara Berwudu Pada Anak Usia Dini
Salah satu kegiatan pembelajaran bagi anak yang sangat penting dalam mengembangkan nilai-nilai moral dan agama Islam adalah membiasakan anak dalam melakukan ibadah. Salah satu ibadah yang perlu dibiasakan pada anak adalah berwudhu.
Pembiasaan berwudhu merupakan salah satu kegiatan yang sangat penting diterapkan orang tua dalam meningkatkan nilai-nilai moral dan agama Islam, karena wudhu adalah syarat utama dalam melakukan kegiatan ibadah lain seperti sebelum mengaji, sebelum shalat yang merupakan kewajiban umat Islam.
Oleh karena itu orang tua sangat diharapkan dapat menanamkan kegiatan wudhu ini sejak anak usia dini sesuai dengan keterampilan dalam hukum Islam.
> Baca Juga : /pengertian-thaharah-bersuci-menurut-imam-madzhab/
Pengertian Wudhu
menurut bahasa wudhu adalah bersih dan indah. Dalam istilah syara’, Wudhu diartikan membersihkan beberapa anggota badan dari hadas kecil sesuai dengan ketentuan yang telah ditetapkan dengan syara’. Berwudhu merupakan salah satu syarat sah shalat.
Rukun Wudhu
1. Niat dengan lafadz
نَوَيْتُ الْوُضُوْءَ لِرَفْعِ الْحَدَثِ الْاَصْغَرِ فَرْضًا للَِّهِ تَعَالَى
Nawaitul Wudhu’A Lirof’Il Hadatsil Ashghori Fardhol Lillaahi Ta’Aala
Artinya : “Saya niat wudhu untuk mengangkat hadats kecil fardhu karena Allah Ta’aala”.
2. Membasuh muka
3. Membasuh kedua tangan sampai ke siku- siku
4. Mengusap sebagian rambut kepala
5. Membasuh kedua kaki sampai mata kaki
6. Tertib /berturut-turut sama artinya mendahulukan mana yang harus didahulukan, dan mengakhirkan mana yang harus terakhir.
1. Mencuci telapak tangan
2. Berkumur
3. Membasuh muka sambil membaca niat
4. Kedua tangan Mega mengusap kepala
5.Mengusap kepala
6. Mengusap telinga
7. Membasuh kedua kak
8.Berdoa
Berikut bacaan doa setelah wudhu :
اَشْهَدُ اَنْ لآّاِلَهَ اِلاَّاللهُ وَحْدَهُ لاَشَرِيْكَ لَهُ وَاَشْهَدُ اَنَّ مُحَمَّدًاعَبْدُهُ وَرَسُوْلُهُ. اَللهُمَّ اجْعَلْنِىْ مِنَ التَّوَّابِيْنَ وَاجْعَلْنِىْ مِنَ الْمُتَطَهِّرِيْنَ
Asyhadu Allaa Ilaaha Illalloohu Wahdahuu Laa Syariika Lahu Wa Asyhadu Anna Muhammadan ‘Abduhuu wa Rosuuluhuu, Alloohummaj’Alnii Minat Tawwaabiina Waj’Alnii Minal Mutathohhiriina
Artinya : Aku mengaku bahwa tidak ada Tuhan selain Allah Yang Maha Esa, tidak ada sekutu bagi-Nya, dan aku mengaku bahwa Nabi Muhammad itu adalah hamba dan Utusan Allah. Ya Allah, jadikanlah aku dari golongan orang-orang yang bertaubat dan jadikanlah aku dari golongan orang-orang yang bersuci (sholeh).
Secara umum langkah-langkah meningkatan cara berwudhu pada anak dilakukan orang tua melalui teknik pembiasaan sebagai berikut:
a. Membimbing anak berdoa dan mengucapkan salam
b. Menyanyikan lagu “Wudhu” agar anak cepat menghafal doa, maka salah satu tekniknya adalah dengan cara menyanyikan.
c. Orang tua memberikan contoh meragakan tata cara mengambil air wudhu
d. Anak-anak sambil bernyanyi melaksanakan tata cara berwudhu
e. Orang tua melakukan bimbingan arahan dan penghargaan kepada anak
f. Mengucapkan salam penutup.
> Baca juga : /definisi-air-menurut-ust-hm-mansyur-akram/
Referensi : pedoman tuntutan sholat lengkap Ust. HM. mansyur Akram
Penerbit bintang indonesia jakarta.
Telah dibaca sebanyak: 5,530