7 Cara Menghasilkan Uang Dari HP Android Dan IOS 2022

Pengen tahu cara menghasilkan uang dari HP Android dan iOS? Uang benaran? Jika mau, coba manfaatkan beberapa cara dibawah ini.

Menghasilkan uang bermodalkan HP itu cukup mudah yang terpenting, anda tahu caranya dan bisa memaksimalkan penggunaan ponsel, langsung ataupun tidak.

Oh iya, sebagian besar cara yang akan saya ulas dibawah ini sudah pernah saya singgung di beberapa artikel sebelumnya.

Kalau kebetulan anda sudah baca artikel tersebut, mudah-mudahan anda tidak bosan dengan substansinya.

Alasan lain mengapa saya buat artikel ini secara terpisah dan tidak saya gabungkan dalam topik yang sama seperti yang sudah saya bahas di artikel sebelumnya karena masih banyak orang yang bertanya-tanya di Google dengan berbagai varian pertanyaan, seperti:

* Bagaimana sih cara dapat uang dari HP android dan iOS?
* Bagaimana cara mendapatkan aplikasi penghasil uang Android?
* Apakah ada aplikasi penghasil uang iOS?
* Bagaimana sih cara menghasilkan uang dari Playstore?
* Apakah ada cara dapat uang dari iPhone dan iOS?
* Apakah ada aplikasi android yang menghasilkan uang rupiah
* Apakah ada aplikasi penghasil uang langsung ke rekening
* Bagaimana cara dapat uang gratis langsung masuk rekening?
* Apakah ada cara mendapatkan uang tanpa modal lewat HP?
* Dan pertanyaan lain serupa

Dan jika anda penasaran jawaban dari berbagai pertanyaan diatas, baca artikel ini sampai habis.

7+ Cara Menghasilkan Uang dari HP Android dan iOS 2022
Lantas, bagaimana cara menghasilkan uang dari HP Android dan iOS? Pasti penasaran, kan? Berikut artikelnya untuk anda.

1. Manfaatkan aplikasi penghasil uang
Ada banyak aplikasi penghasil uang yang bisa di instal di Android atau iOS tanpa harus deposit dulu.

Dengan demikian, anda tidak perlu siapkan modal tunai agar bisa dapat uang dari situ. Cukup beli kuota internet.

Sebagian besar aplikasi tersebut menerapkan sistem bagi hasil iklan kepada pengguna atau hadiah loyalitas.

Dimana, developer memanfaatkan iklan dari AdMob, kerjasama dengan brand tertentu atau menghubungkan pengguna, sebagia influencer dengan pemilik bisnis, yang hasilkan akan dibagi ke penggguna.

Nominalnya bagi hasil ini cukup variatif mulai dari 3% sampai 30%. Selain Admob, developer juga menggunakan unit iklan dari Audience Network Facebook atau penyedia iklan pihak ketiga lain.

Untuk anda yang mau main aplikasi tapi dibayar dengan rupiah dan Dollar, sudah saya buat artikel yang khusus yang fokus pada daftar aplikasi di Play Store atau App store yang akan membayar pengguna dengan uang tunai dibawah ini, seperti:

* Beberapa aplikasi yang saya review pada artikel daftar aplikasi penghasil uang legit 2022 sudah disertai dengan bukti pembayaran atau bukti pencairan saldo. Yang lainnya masih on progress karena saya masih menunggu sampai ambang batas pembayaran terpenuhi untuk kemudian dicairkan ke eWallet Dana, OVO, LinkAja dan rekening pribadi
* Kalau anda suka foto-foto bisa gunakan daftar aplikasi foto penghasil uang untuk mendapatkan uang tambahan hanya dari foto baik foto yang diambil pakai kamera ponsel atau foto dari kamera DSLR

Selain aplikasi penghasil uang diatas, anda juga bisa memanfaatkan beberapa aplikasi penghasil kuota internet gratis termasuk juga pulsa gratis.

Aplikasi dengan rewards tersebut sudah saya bahas sebelumnya di blog ini, dengan judul: Daftar aplikasi penghasil pulsa gratis dan Daftar Aplikasi penghasil kuota internet gratis

Anda juga bisa memanfaatkan beberapa aplikasi serupa namun dengan sistem pembayaran yang berbeda yakni paid survey.

Untuk survey ini akan saya bahas di poin berikutnya. Jadi pastikan anda baca artikel ini sampai habis.

2. Ikut survey berbayar
Secara teknis, survey berbayar juga masuk dalam daftar aplikasi penghasil uang. Hanya saja, mekanisme pembayarannya berbeda dengan yang sudah saya bahas diatas.

Untuk survey berbayar, anda harus menyelesaikan kuis atau survey alias jadi panelis untuk mendapatkan rewards langsung berupa poin.

Beberapa situs survey sudah tersedia versi apknya sehingga anda bisa menyelesaikan task yang diberikan via aplikasi alias tanpa harus buka situs webnya langsung.

Saya sendiri sudah pernah menghasilkan uang dari salah satu aplikasi survey yang cukup terkenal di Indonesia yakni YouGov.

Pengalaman menukar poin YouGov jadi uang itu sudah saya bahas di artikel saya sebelumnya yang berjudul Cerita Gajian dari YouGov pertama dan kedua.

Selain YouGov, saya juga sudah pernah payout dari ySense, platform survey lainnya. Pengalaman itu sudah saya bahas artikel dengan judul Cara dapat $15 pertama dari ySense.

Untuk diperhatikan, jika ingin menghasilkan uang dengan cara ini, baiknya telaten. Karena proses pengumpulan poinnya lumayan lama.

Bahkan lebih lama dibanding aplikasi penghasil uang yang sudah saya bahas di poin sebelumnya.

Nah untuk anda yang ingin menghasilkan uang dari survey dan ingin tahu daftar aplikasi survey terbaik bisa baca artikel sebelumnya yang berjudul daftar situs atau aplikasi survey berbayar paling legit 2022.

Cara ini fokus untuk mengoptimalkan waktu menggunakan media sosial guna menghasilkan uang tambahan dengan mudah dan praktis.

Mengoptimalkan penggunaan bukan berarti harus meminimalisir penggunaan media sosial. Enggak seperti itu. Artinya, anda berusaha mengoptimalkan potensi media sosial pakai cara yang tidak umum.

Pada dasarnya, media sosial memang dirancang untuk membuat orang kecanduan, layaknya rokok untuk perokok. Mendekatkan yang jauh hanyalah gimmick marketing.

Dan jika anda sering menghabiskan waktu 5-8 jam lebih menggunakan media sosial, anda termasuk satu dari sekian banyak orang yang kecanduan medsos.

Jika sudah begini, anda tidak akan berpikir peluang-peluang lain di media sosial, salah satunya untuk mendapatkan pundi-pundi rupiah.

Ada beberapa cara yang paling umum untuk mendapatkan uang dari medsos seperti menjadikannya lapak jualan produk-produk buatan anda atau menjadi reseller dan dropship dari supplier.

Selain tiga cara diatas, anda juga bisa memanfaatkan media sosial sebagai media influencer atau menjadi creator studio di Facebook dan lain sebagainya.

Intinya, pandai-pandailah memanfaatkan media sosial. Jika pandai, maka anda akan melihat potensi penghasilan tak terbatas dari media sosial.

Sebagai contoh, anda bisa manfaatkan fanspage Facebook atau akun IG untuk tambah-tambah penghasilan dengan beberapa metode yang sudah saya ulas di artikel sebelumnya, dengan judul:

Selain dua media sosial diatas, anda juga bisa manfaatkan Twitter atau LinkedIn. Hanya saja, di dua media sosial tersebut tidak ada fitur tambahan untuk memonetisasi konten pada dinding pribadi.

Dengan demikian, anda harus memanfaatkan cara-cara manual untuk bisa dapat duit dari Twitter atau LinkedIn seperti jualan, jadi influencer atau menghubungkan situs web yang sudah ada iklannya dengan akun pribadi anda.

Contoh lain, jika suka main game, bisa rekam Gameplay untuk kemudian di posting di halaman Facebook.

Jika halaman anda sudah memenuhi syarat, silahkan gabung ke program monetasi creator studio Facebook Gaming.

Lumayanlah untuk tambah-tambah penghasilan. Jika followers sudah banyak, penghasilan anda pun meningkat.

4. Buat video dan posting di Youtube
Sudah banyak kok Youtuber yang sukses bermodalkan HP doang. Bahkan beberapa diantaranya sudah punya subscribe ratusan ribu.

Tapi jangan tanya berapa penghasilan mereka, enggak ada yang tahu pasti. Bahkan ada Youtuber yang earning AdSensenya lebih tinggi ketimbang orang-orang yang kerja sebagai pegawai tetap.

Memang sih agak ribet membuat konten Youtube bermodalkan HP. Selain RAM HP harus besar, anda juga harus pandai edit video di Android.

Tapi masalah sebenarnya bukan disitu. Jika anda punya tekad dan semangat, niscaya kegiatan tersebut akan menghasilkan duit yang banyak.

Untuk anda yang ingin jadi Youtuber bermodalkan HP Android atau iOS, bisa buat channel sedari sekarang.

Oh iya, untuk tutorial lebih lengkap tentang cara menjadi Youtuber pemula yang sukses, silahkan baca artikelnya disini.

Tulang punggung pendapatan utama para Youtuber itu dari AdSense. Dengan demikian, jika Channel Youtube anda sudah memenuhi syarat tinggal daftar.

Setelah Channel itu populer maka anda bisa buka keran penghasilan lain seperti Affiliasi atau refferal [yang akan saya ulas dibawah], promosi produk sendiri hingga jadi influencer.

Hanya saja, persaingan Youtube makin hari makin kompetitif karena anda harus bersaing dengan ratusan ribu Youtuber lain, termasuk para artis yang sudah punya nama di masyarakat.

Jadi semuanya harus dimulai dari nol. Bukan untuk mematahkan semangat tetapi untuk menunjukan fakta sebenarnya yang ada di Youtube.

Intinya, peluang untuk mendapatkan uang dari Youtube itu masih ada. Terbuka lebar malah. Yang terpenting anda konsisten dan semangat untuk membuat konten yang lebih bagus ketimbang Youtuber lain.

5. Affiliasi
Jangan salah sangka, banyak orang yang sudah berhasil payout puluhan bahkan ratusan juta rupiah hanya dengan memanfaatkan link affiliasi.

Sistem jaringan seperti ini memungkinkan seseorang memperoleh penghasilan pasif setiap hari. Bahkan, mereka tidak perlu repot-repot buat alat analisa konversi karena tugas mereka hanyalah mempromosikan link referral atau affiliasi.

Refferal atau affiliasi sebenarnya sama. Bedanya, afiliasi lebih mengarah ke produk sementara referral lebih mengarah ke aplikasi yang akan diunduh.

Ada banyak juga situs affiliasi marketing yang cukup populer sekarang ini. Salah satunya adalah Niagahoster affiliasi, Bukalapak affiliasi dan lain sebagainya.

Jika anda sedang mencari program refferal terbaik, silahkan baca review saya sebelumnya tentang hal tersebut disini.

6. Podcast
Jika anda punya pengalaman menjadi penyiar radio atau pengen jadi kreator pakai suara rekaman, bisa buat podcast sendiri untuk kemudian disiarkan kepada para pemirsa.

Jangan salah sangka, podcast juga bisa menghasilkan uang loh. Mulai dari mempromosikan produk, membuat narasi untuk video sesuai pesanan client hingga menjadi mitra lepas untuk situs berita online.

Dan cara ini termasuk salah satu cara menghasilkan uang dari HP yang lagi hits sekarang. Karena orang-orang lebih senang mendengarkan suara, ketimbang membaca atau menonton siaran audio visual.

Untuk tutorial buat podcast termasuk cara memonetisasinya sudah saya ulas di artikel saya sebelumnya yang berjudul:

Salah satu platform podcast yang terbaik, setidaknya menurut saya pribadi, adalah Anchor. Karena platform ini selain menyiapkan RSS Feed juga memungkinkan podcast anda tayang diberbagai platform termasuk Apple Podcast dan Spotify sekali klik.

Menariknya, platform ini juga menyiapkan dashboard penghasilan dan analisa pendengar sehingga anda bisa pantau perkembangan setiap episode yang anda unggah dan jumlah penghasilan yang didapat.

Dalam konteks penghasilan, di Anchor anda bisa dapat uang dengan menyangkan iklan pihak ketiga yang biasanya dilakukan secara otomatis oleh pihak Anchor, donasi atau posting iklan sendiri.

7. Situs penghasil uang
Ada banyak kok situs berbayar yang memungkinkan pembaca atau penguna menghasilkan uang tambahan dari situ, diantaranya:

* Pincstyle [Situs yang memungkinkan anda memposting foto lalu dapat bayaran dari situ]
* Kompasiana [Platform blogging milik Kompas Gramedia yang memungkinkan anda dapat uang dengan memposting artikel]
* Medium [Sama seperti kompasiana dimana anda bisa memposting konten atau tulisan anda disini. Jika anda sudah memenuhi syarat maka bisa gabung sama Medium partner program]
* Shutterstock [Situs yang memungkinkan anda dapat duit dengan mengunggah gambar, icon, video footage dan lain sebagainya]

Empat situs diatas menawarkan skema penghasilan yang berbeda-beda. Sebagai contoh, Pincstyle mengharuskan anda memposting foto dengan memasukkan tag produk milik mereka dalam postingan untuk dapat poin yang bisa ditukar dengan uang.

Sementara, Kompasiana dan Medium mengharuskan anda menulis artikel berkualitas untuk kemudian di posting di laman mereka.

Jika artikel yang anda posting populer dan akun anda sudah memenuhi syarat, anda bisa bergabung sama program monetisasi seperti Medium Partner atau jadi verified writer di Kompasiana.

Untuk review lengkap tentang situs-situs yang memungkinkan pengguna dapat uang, bisa baca artikelnya disini.

Penutup
Sebagian besar orang Indonesia pasti punya HP, baik itu ponsel Android, iOS atau ponsel yang belum mendukung sistem operasi pintar lain.

Memaksimalkan penggunaan HP untuk mendapatkan uang pun tidak terlalu sulit. Jika sabar, pasti akan menghasilkan.

Jika ada dari anda yang tahu cara mendapatkan uang tanpa modal lewat HP dan belum saya singgung pada artikel di atas, bisa tinggalkan di kolom komentar.

Demikian artikel tentang cara menghasilkan uang dari HP Android dan iOS 2022. Semoga artikel ini bisa bermanfaat untuk anda. ***