Cara Membuat Cilok Empuk Dan Lembut Untuk Camilan Di Rumah

3. Pastikan Ukuran Setiap Cilok Sama Besar

Cara membuat cilok empuk dan lembut ketiga adalah memastikan ukuran cilok sama besar. Alasannya, ukuran yang seragam memungkinkan cilok untuk matang secara bersamaan saat dimasak. Kalau ukuran cilok yang Ibu buat beragam, maka luas permukaannya akan berbeda-beda, sehingga nggak bisa matang serentak ketika dimasak bersamaan. Kreasikan juga masakan Ibu dengan menambahkan isian sesuai selera seperti daging, keju, atau sayuran.

4. Lakukan Proses Masak Dua Kali: Rebus dan Kukus

Dengan proses memasak sebanyak dua kali, yaitu merebus dan mengukus, Ibu bisa membuat cilok empuk dan lembut. Berikut caranya:

* Saat akan merebus adonan, pastikan cilok dimasukkan ke air yang sudah mendidih;
* Masak sampai adonan mengambang dan tunggu sekitar 10 menit untuk memastikan cilok sudah matang;
* Setelah matang, Ibu dapat memanaskan kembali cilok tersebut dengan cara dikukus. Tujuannya agar uap air di dalam adonan menguap dan menghasilkan cilok yang empuk dan lembut.

Selain memperhatikan cara membuat cilok empuk dan lembut, jangan lupa untuk menambahkan bumbu seperti garam, merica, bawang putih, dan daun bawang supaya rasa cilok lebih gurih.

Kombinasikan juga dengan bumbu penyedap Maggi Magic Lezat Rasa Ayam agar cilok Ibu lezatnya beda. Maggi Magic Lezat Rasa Ayam bisa dipakai untuk segala jenis masakan, bahkan cilok sekalipun. Maggi Magic Lezat Rasa Ayam mengandung ayam dan rempah segar alam Indonesia yang terkunci dalam butiran granule. Saat dicampurkan ke dalam adonan cilok, butiran granule tersebut akan mengeluarkan rasa gurih dan aroma sedap secara perlahan, sehingga bikin ciloknya lebih lezat. Maggi Magic Lezat Rasa Ayam tersedia di minimarket seperti Alfamart dan Indomaret dan juga di pasar terdekat, Bu.

Demikian tips dan cara membuat cilok empuk dan lembut yang bisa Ibu praktikkan sendiri di rumah. Camilan yang kenyal dan gurih ini cocok untuk menemani waktu sore hari bersama anak dan keluarga. Siap mencobanya?