Cara Mengganti Background Google Meet Di HP

IdeaBox.co.id — Saat kondisi pandemi seperti ini, aplikasi meeting seperti Zoom dan Google Meet memiliki peran yang besar untuk melakukan kegiatan tatap muka antar beberapa pengguna dari rumahnya masing-masing.

Tidak ingin kalah dari pesaingnya yaitu Zoom, Google Meet juga memberikan fitur untuk mengganti tampilan background video saat melakukan meet.

Dengan adanya fitur ini, kamu bisa mengganti latar belakang video dengan sebuah gambar agar video kamu tidak terlihat membosankan. Selain itu, fitur ini juga sangat berguna apabila background asli yang ada dibelakang kamu terlihat kurang bagus untuk dilihat.

Fitur yang sebelumnya terlebih dahulu hadir untuk platform versi desktop dan browser ini, kini telah secara resmi hadir di perangkat HP Android dan iOS dengan membawa beberapa model background yang bisa langsung kamu gunakan.

Beberapa gambar bawaan yang ada di aplikasi Google Meet HP diantaranya adalah background raung kantor, pemandangan (landscape), dan beberapa gambar dalam tema abstrak.

Tidak hanya itu saja, kamu juga bisa memanfaatkan fitur untuk membuat background menjadi blur jika kamu tidak ingin mengganti latar belakang video call.

Untuk mengganti background video call di Google Meet HP Android atau iOS, ada 2 cara berbeda yang bisa kamu lakukan.

Cara Mengganti Background Sebelum Video Call

Pertama, kamu bisa terlebih dahulu mengganti background sebelum proses meet dilangsungkan. Dengan begitu, saat masuk ke ruang meeting tampilan video call kamu sudah terlihat rapi dengan gambar latar belakang yang kamu gunakan.

1. Buka aplikasi Google Meet, lalu pilih meeting.
2. Sebelum bergabung kedalam meet, tekan opsi Effects yang ada di bagian bawah jendela self-view.
3. Pilih salah satu gambar yang tersedia, atau kamu juga bisa menggunakan gambar pada galeri HP degan menekan tombol Add +.
4. Untuk membuat background menjadi blur, pilih opsi Slightly blur atau Blur background.
5. Jika sudah, tekan tombol Done.
6. Tap Join untuk bergabung dalam rapat.

Cara Mengganti Background Saat Meeting

Jika kamu belum sempat mengganti background, kamu masih bisa menggantinya saat proses video call meeting sedang berlangsung.

1. Tekan tombol Titik tiga yang ada di pojok kanan bawah layar.
2. Pilih opsi Effects pada menu yang muncul.
3. Akan muncul beberapa gambar background, pilih salah satu background yang sudah ada. Atau tekan tombol Add + untuk memilih menggunakan gambar di galeri.
4. Jika kamu lebih memilih untuk membuat latar belakang terlihat blur, pilih opsi Blur background atau Slightly blur.
5. Jika sudah, tutup menu tersebut dengan menekan icon X.

Namun perlu kamu ketahui bahwa fitur mengganti background di Google Meet ini baru bisa digunakan pada HP Android versi P (Pie) dan iOS 12 ke atas.

Dapatkan berita dan artikel terbaru terkait dunia teknologi dengan cara mengikuti IdeaBox di Google Berita.