Persib Bandung vs Persikabo Malam Ini David da Silva Bidik Hattrick demi Posisi Top Skor Liga 1


Berikut adalah artikel atau berita tentang bola dengan judul Persib Bandung vs Persikabo Malam Ini David da Silva Bidik Hattrick demi Posisi Top Skor Liga 1 yang telah tayang di bola-88.me terimakasih telah menyimak. Bila ada masukan atau komplain mengenai artikel berikut silahkan hubungi email kami di [email protected] Terimakasih.

David da Silva. Instagram

TEMPO.CO, Jakarta – David da Silva membidik torehan tiga gol saat Persib Bandung menjamu Persikabo 1973 dalam laga pekan terakhir Liga 1 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Sabtu malam, 15 April 2023. Hat-trick tersebut akan bisa mengantarnya jadi top skor Liga 1 musim ini.

Pertandingan Persib vs Persikabo nanti menjadi kesempatan terakhir bagi David da Silva untuk mengejar gelar pencetak gol terbanyak musim ini. Ia saat mengemas 23 gol, masih tertinggal dua gol dari Matheus Pato (Borneo FC).

David berharap bisa mencetak lebih dari dua gol. Selama berseragam Persib ia belum pernah mencetak hat-trick. Dia pun berharap mimpinya bisa terwujud.

“Sejak saya tiba di sini, saya belum mencetak hattrick. Jadi saya harap di laga ini pencapaian itu bisa datang. Saya akan melakukan yang terbaik dan berusaha maksimal. Jadi, saya harap permainan yang terbaik bisa menghasilkan hattrick,” kata pemain asal Brasil tersebut, seperti dikutip laman Persib.

Meskipun begitu, David tetap senang dan akan mendukung rekannya yang lebih berpeluang mencetak gol. Kemenangan tim tetap yang utama dibandingkan target pribadi. 

“Saya tentu tetap merasa senang andai rekan satu tim mencetak gol sehingga menghasilkan atmosfer yang bagus di stadion bersama Bobotoh. Ketika semuanya merasa senang dengan koneksi yang sama, saya tentu akan ikut merasa itu. Jadi saya merasa senang karena sejauh ini sudah melakukan tugas dengan baik dan jika bisa menjadi top scorer tentu saja saya akan merasa makin senang,” jelasnya.

David mengaku memang tidak mudah untuk bisa meraih mimpinya dalam perburuan top score. Bahkan meraih tiga poin Skuad Pangeran Biru harus kerja keras dan dukungan Bobotoh akan sangat berarti menjadi energi positif bagi pemain yang bertanding.

“Pertandingan ini akan sangat sulit. Tapi saya sangat senang karena akan bermain di GBLA, bermain di hadapan suporter, Bobotoh. Saya mengajak Bobotoh untuk datang dan mendukung kami di laga terakhir. Kami mengharapkan dukungan Bobotoh di stadion dan diharapkan kami menang, menutup musim dengan happy ending,” kata dia.

Persib Bandung saat ini berada di posisi ketiga klasemen Liga 1 dengan nilai 62, tertinggal satu angka dari Persija di posisi kedua. Persija akan menghadapi PSS Sleman di Stadion Utama Gelora Bung Karno. Bila mampu menang dan Persija kalah, Persib akan finis sebagai runner-up sekaligus berhak berlaga di kualifikasi Piala AFC.

Selanjutnya: Top Skor Liga 1


Artikel atau berita di atas tidak berkaitan dengan situasi apapun, diharapkan bijak dalam mempercayai atau memilih bacaan yang tepat. Terimakasih.